Kota Ukraina Ini Haramkan Bahasa Rusia

Minggu, 19 Juni 2022 - 09:18 WIB
loading...
Kota Ukraina Ini Haramkan Bahasa Rusia
Kota Nikolayev di Ukraina selatan akan melarang bahasa Rusia. Foto/Ilustrasi
A A A
KIEV - Bahasa Rusia akan dibatasi di sekolah-sekolah di kota Nikolayev, Ukraina selatan. Hal itu diungkapkan anggota Komite Eksekutif Dewan Kota Ekaterina Stokolias.

Dalam sebuah postingan di Facebook, dia menyatakan bahwa keputusan itu dibuat oleh komite pada hari Jumat lalu.

“Mulai 1 September, tidak ada klub, kursus, kelas junior, atau desain pendidikan dengan bahasa Rusia. Akhirnya! Terima kasih untuk semua rekan saya!” tulis Stokolias seperti dikutip dari Russia Today, Minggu (19/6/2022).

Dia menambahkan gambar yang menggambarkan seekor kucing memegang hati dengan warna bendera Ukraina. Keterangan pada gambar adalah "Bahasa penting" dan "Semuanya penting."

Pengumuman di Nikolayev datang ketika Wakil Menteri Pendidikan dan Sains Ukraina Andrey Vitrenko mengungkapkan awal bulan ini pihak berwenang berencana untuk mengubah kurikulum sekolah dalam beberapa mata pelajaran, termasuk sastra asing, sejarah dunia dan sejarah Ukraina.

Secara khusus, novel terkenal dunia 'War and Peace' oleh penulis Rusia Leo Tolstoy, yang menceritakan invasi Napoleon ke Rusia pada tahun 1812, akan dilarang.



“Hal-hal seperti itu tidak akan dipelajari di Ukraina. Segala sesuatu yang memuliakan pasukan orc akan hilang dari program sastra asing,” jelas Vitrenko, menggunakan sebutan yang digunakan oleh orang Ukraina untuk tentara Rusia.

Dia juga mengatakan bahwa diskusi sedang berlangsung tentang apakah ada penulis Rusia yang harus tetap berada dalam kurikulum.

Pada bulan April, Komisaris Ukraina untuk Perlindungan Bahasa Negara Taras Kremen menyerukan penggantian bahasa Rusia di sekolah-sekolah yang masih diajarkan oleh mata pelajaran lain, seperti misalnya, sejarah Ukraina, bahasa Ukraina, Inggris atau matematika.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1359 seconds (0.1#10.140)