KBRI Bern Pantau Pencarian Putra Ridwan Kamil

Jum'at, 27 Mei 2022 - 14:57 WIB
loading...
KBRI Bern Pantau Pencarian...
KBRI Bern dan Kemlu terus memantau proses pencarian putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Mumtadz. Foto/Foto/IG @emmerilkahn
A A A
JAKARTA - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bern, Swiss bersama Kementerian Luar Negeri lewat Direktorat Perlindungan WNI terus memantau pencarian Emmeril Mumtadz. Putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil , itu dilaporkan mengalami kecelakaan di Sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5/2022).

"Sejak menerima laporan hilang kontaknya Emmeril Mumtadz, pada hari Kamis, 26 Mei 2022, KBRI Bern telah melakukan koordinasi erat dengan Kepolisian Swiss, emergency line Swiss, serta rumah-sakit rumah sakit terdekat di Kota Bern," kata KBRI Bern dalam pesan singkat, Jumat (27/5/2022).

Menurut KBRI Bern, pihak kepolisian kota Bern telah mengerahkan tim SAR yang terdiri dari unsur polisi sungai, ambulans, dan pemadam kebakaran di Bern untuk menyisir seluruh area potensial (all possible spots) sepanjang sungai Aare, dari pukul 10.00 - 15.00 waktu setempat.



"Per tanggal 26 Mei 2022, pukul 18.00, proses pencarian yang dilakukan oleh tim SAR setempat belum berhasil memperoleh hasil yang diharapkan," kata KBRI Bern.

"Kepolisian Swiss beserta tim SAR akan melanjutkan proses pencarian dengan jangkauan yang lebih luas hari ini, Jumat, 27 Mei 2022, mulai pukul 09.00 - selesai," demikian pernyataan KBRI Bern.

Emmeril Mumtadz mengalami musibah di Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022 siang hari waktu setempat. Hal ini diungkapkan oleh perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman.



Dijelaskan Elpi, Eril panggilan akrab Emmeril, saat itu berenang di sungai Aaree, Bern bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya.

Menurut Elpi, keluarga orang nomor satu di Jawa Barat itu tengah berada di Swiss untuk mencari sekolah bagi Eril yang akan melanjutkan ke jenjang S2. Saat kejadian, Ridwan Kamil sedang berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2270 seconds (0.1#10.140)