Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727

Jum'at, 13 Mei 2022 - 14:53 WIB
loading...
Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727
Para bandar narkoba ini membangun kerajaan bisnis ilegalnya hingga mencapai kekayaan menggiurkan. Foto/pinterest/alchetron/soundcloud/
A A A
MEXICO CITY - Bisnis narkoba merupakan bisnis gelap serta ilegal. Meski demikian, bisnis narkoba adalah bisnis yang menjanjikan di beberapa negara.

Orang-orang yang terlibat dalam bisnis ini kerap lolos dari kejaran aparat polisi. Bukan rahasia umum jika bos-bos kartel narkoba meraup kekayaan yang fantastis dari bisnis tersebut.

Berikut bandar narkoba terkaya sepanjang sejarah.

1. Pablo Escobar

Pablo Escobar mempunyai kekayaan yang diperkirakan bernilai USD30 miliar. Escobar adalah salah satu bandar narkoba terkaya dalam sejarah. Ia juga salah satu pendiri Kartel Medellin di Kolombia.

Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727


Ketika berada di puncak kekuasaan, Escobar dapat menghasilkan USD60 juta per harinya, di mana ia dapat memasok kokain ke pasar Amerika Serikat.

Pada 1993, nasib Escobar berakhir. Ia tewas ditembak mati dalam baku tembak ketika aparat polisi menangkap dirinya.

2. Amado Carrillo Fuentes

Amado Carrillo Fuentes adalah gembong narkoba Meksiko yang mengambil alih Kartel Juarez usai membunuh mantan pemimpinnya, Rafael Aguilar Guajardo.

Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727


Ia diperkirakan mempunyai kekayaan yang mencapai USD25 miliar. Fuentes dikenal sebagai "penguasa langit".

Hal ini lantaran ia mempunyai 27 jet Boeing 727 yang terbang secara teratur ke Amerika Serikat membawa kokain.

Ketika pemerintah berusaha menangkapnya, ia memilih melakukan operasi plastik di wajahnya guna mengubah penampilannya. Fuentes tewas setelah menjalani operasi plastik pada 1997.

3. Dawood Ibrahim Kaskar

Kekayaan Dawood Ibrahim Kaskar mencapai USD6,7 miliar. Diketahui, Kaskar mendirikan D-Company, sindikat terorgarnisir di India pada 1970.

Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727


Kerajaan kriminal yang didirikannya ini menyebar dari Asia, Afrika hingga ke Eropa. Pada 2011, ia menempati posisi ketiga sebagai burunan paling dicari FBI (Biro Investigasi Federal Amerika Serikat).

Kaskar diduga melakukan perdagangan narkoba, pembunuhan, pemerasan, hingga terorisme.

4. Ochoa Bersaudara

Jorge Luis Ochoa Vasquez, Juan David Ochoa Vasquez, dan Fabio Ochoa Vasquez merupakan tiga bersaudara yang juga pendiri dan anggota Kartel Medellin di Kolombia.

Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727


Kekayaan Ochoa bersaudara ini diperkirakan mencapai USD6 miliar. Mereka menjadi kaya lantaran memiliki koneksi dengan jaringan kriminal milik bos kartel narkoba, Pablo Escobar.

Pada 1991, Jorge ditangkap oleh pihak kepolisian dan menjalani hukuman penjara selama 5,5 tahun.

Sedangkan Fabio menjalani hukuman penjara 30 tahun di Amerika Serikat. Pada 2013, Juan David meninggal dunia.

5. Khun Sa

Kekayaan Khun Sa diperkirakan mencapai USD5 miliar. Khun Sa merupakan mantan panglima militer di Burma. Ia terkenal dengan sebutan Jenderal Candu.

Bandar Narkoba Terkaya Sepanjang Sejarah, Nomor 2 Punya 27 Pesawat Boeing 727


Julukan itu disematkan pada dirinya lantaran ia dikenal sebagai penyelundup candu di kawasan Segitiga Emas.

Pada 1976, ia menyelundupkan candu dan mulai bermarkas di Desa Ban Hin Taek. Pada Oktober 1981, tentara Thailand dan gerilyawan Myanmar berusaha membunuh Sa, namun gagal.

Sa dituduh pengadilan New York, Amerika Serikat karena mengimpor 1000 ton heroin pada 1989. Sa pun menyerahkan diri kepada pemerintah Myanmar pada 1996.

Namun usai menyerahkan diri, pemerintah Myanmar tidak pernah menyerahkan Sa kepada Amerika Serikat. Ia menjalani sisa hidupnya di Rangoon.

(sya)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1385 seconds (0.1#10.140)