Arab Saudi bongkar sel mata-mata yang terhubung ke Iran

Selasa, 26 Maret 2013 - 22:58 WIB
Arab Saudi bongkar sel mata-mata yang terhubung ke Iran
Arab Saudi bongkar sel mata-mata yang terhubung ke Iran
A A A
Sindonews.com – Aparat Arab Saudi menyatakan telah berhasil membongkar sel mata-mata yang memilki "hubungan langsung" dengan badan intelijen Iran. Demikian dinyatakan oleh Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi.

"Penyelidikan awal dan bukti fisik yang telah dikumpulkan, serta laporan terdakwa dalam kasus ini, semuanya menunjukkan hubungan langsung antara sel dan intelijen Iran," kata seorang Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi dalam sebuah pernyataan yang disiarkan oleh kantor berita resmi SPA, Selasa (26/3/2013).

"Unsur-unsur ini telah secara rutin menerima sejumlah uang sebagai imbalan atas informasi dan dokumen pada instalasi penting selama operasi mata-mata untuk kepentingan layanan ini," lanjut pernyataan itu.

Pada 19 Maret silam, Kementerian Dalam Negeri di Riyadh mengatakan, pihak berwenang telah menahan 16 warga Saudi, Iran, dan seorang warga Libanon di empat wilayah, termasuk di provinsi timur, di mana minoritas Syiah terkonsentrasi.

Namun, media Iran melaporkan, bahwa Pemerinta Irah membantah memiliki hubungan dengan sel mata-mata yang dicurigai aparat Arab Saudi. "Penyelidikan masih berlangsung terhadap anggota dari sel mata-mata itu dan prosedur hukum akan diambil terhadap mereka," lanjut pernyataan Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi.

Selama ini, Arab Saudi dan sejumlah negara teluk yang juga sekutu Amerika Serikat memiliki hubungan yang tegang dengan Iran. Kedua belah pihak kerap saling tuding dalam isu-isu sensitif.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2919 seconds (0.1#10.140)