Dubes Rusia untuk AS: Militerisasi Ukraina Ancam Keamanan Eropa dan Global

Rabu, 23 Maret 2022 - 12:31 WIB
loading...
A A A
Kedutaan Besar Rusia di AS juga menuduh Washington sengaja menunda penghancuran senjata kimia. Rusia mendesak AS menyelesaikan prosesnya.

"Pada 2017 Rusia menghilangkan stok senjata kimianya. Fakta ini didokumentasikan oleh @OPCW," cuit kedutaan. "(Amerika Serikat) pada gilirannya dengan sengaja menunda penghancuran sisa 3% #CW, yang masih menjadi ancaman serius bagi dunia. Kami menyerukan #AS untuk melikuidasi semua #CW-nya."

Pada 24 Februari, Rusia mengumumkan dimulainya operasi militer khusus di Ukraina, sebagai tanggapan atas permintaan bantuan republik-republik Donbass dalam memukul mundur agresi pasukan Ukraina yang meningkat.

Menurut pernyataan Kementerian Pertahanan Rusia, operasi militer khusus hanya ditujukan pada fasilitas militer Ukraina.

Kremlin menuduh militer Ukraina menggunakan taktik teroris, termasuk bersembunyi di belakang warga sipil dan sering mengunjungi permukiman.

Pada hari-hari awal pertama operasi militer khusus, pihak berwenang Ukraina memberikan senjata otomatis kepada sekitar puluhan ribu penduduk negara itu.

Setelah Kiev mengizinkan penduduk sipil negara itu untuk mengambil senjata, penjarahan dilaporkan terjadi secara besar-besaran.

Negara-negara Barat terus memasok senjata dan amunisi ke Ukraina. Rusia secara konsisten mengutuk pengiriman senjata baru ke pejuang Ukraina ini sebagai pemicu konflik.

(sya)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0784 seconds (0.1#10.140)