Jet Tempur F-15C AS Jatuh dan Hantam Laut Utara, Pilotnya Tewas

Selasa, 16 Juni 2020 - 07:26 WIB
loading...
Jet Tempur F-15C AS...
Foto tiga jet tempur F-15C Eagle yang diunggah Sayap Tempur ke-48 sebelum salah satunya jatuh, Senin (15/6/2020). Foto/Twitter @48FighterWing
A A A
YORKSHIRE - Pesawat jet tempur F-15C Eagle militer Amerika Serikat (AS) jatuh dan menghantam Laut Utara di lepas pantai Yorkshire, dekat Inggris, Senin. Pilot telah ditemukan dalam kondisi sudah tewas.

Tubuh pilot ditemukan setelah diluncurkan operasi pencarian dan penyelamatan di dekat Flamborough Head di Yorkshire Timur pada Senin pagi.

Jet tempur itu berasal dari 48th Fighter Wing (Sayap Tempur ke-48), berbasis di RAF Lakenheath di Suffolk. (Baca: Pesawat Tempur AS Jatuh di Laut Utara Dekat Inggris )

"Dengan hati yang sangat berat dapat dipastikan pilot telah ditemukan dan dipastikan meninggal," kata komandan Sayap Tempur ke-48, Kolonel Will Marshall, seperti dikutip Sky News, Selasa (16/6/2020).

"Ini adalah kerugian yang tragis bagi komunitas 48th Fighter Wing dan belasungkawa kami yang paling dalam ditujukan kepada keluarga pilot dan Skuadron Tempur ke-493," lanjut dia.

Nama pilot tidak akan dirilis sampai kerabat terdekatnya diberi tahu.

Pesawat tempur itu jatuh sekitar pukul 09.40 pagi dan Coast Guard (Penjaga Pantai) menemukan reruntuhan pesawat pada Senin sore.

Dalam sebuah pernyataan, pihak Sayap Tempur ke-48 mengatakan, "Pada saat kecelakaan, pesawat itu sedang dalam misi pelatihan rutin dengan satu pilot di dalamnya". (Baca juga: Pesawat Militer yang Jatuh di Riau Jenis BAE Hawk 209 )

Penyebab kecelakaan itu belum diketahui. Sebelum kecelakaan itu dilaporkan, RAF Lakenheath telah mem-posting foto di Twitter tentang tiga jet tempur di udara.

Area di mana pesawat itu jatuh digunakan oleh jet militer Inggris dan AS untuk misi pelatihan.

Sekadar diketahui, F15C merupakan jet tempur pertahanan udara dengan kursi duduk tunggal yang telah digunakan oleh Angkatan Udara AS sejak 1979.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dampak Perang Dagang:...
Dampak Perang Dagang: Canton Fair Sepi, Industri Ekspor China Terguncang
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Mengenal Genevieve Jeanningros,...
Mengenal Genevieve Jeanningros, Biarawati yang Terobos Protokol Vatikan Demi Melihat Jenazah Paus
Ngeri! Siswa SMA Ngamuk...
Ngeri! Siswa SMA Ngamuk di Kelas Tusuk 5 Orang termasuk Kepala Sekolah
Rekomendasi
Siapa Letjen TNI Kunto...
Siapa Letjen TNI Kunto Arief Wibowo? Sosok Jenderal Bintang 3 Anak Try Sutrisno
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
Promotor Tinju Bantah...
Promotor Tinju Bantah Eubank Jr Alami Patah Rahang
Berita Terkini
Siapa Yunice Abbas?...
Siapa Yunice Abbas? Kakek Perampok yang Menodong Senjata dan Merampok Kim Kardashian tapi Tak Tahu Siapa Korbannya
26 menit yang lalu
Mengapa Hamas Menolak...
Mengapa Hamas Menolak Penunjukkan Hussein al-Sheikh sebagai Pengganti Mahmoud Abbas?
1 jam yang lalu
Kenapa Rusia Tidak Datang...
Kenapa Rusia Tidak Datang ke Pemakaman Paus Fransiskus?
2 jam yang lalu
Dengan Tulus, Putin...
Dengan Tulus, Putin Ucapkan Terima Kasih kepada Tentara Korea Utara yang Membantu Merebut Kursk
3 jam yang lalu
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
6 jam yang lalu
Spanyol dan Portugal...
Spanyol dan Portugal Lumpuh, Kereta Api Macet, Transaksi Hanya dengan Uang Tunai
7 jam yang lalu
Infografis
Pilot Jet Tempur F-16...
Pilot Jet Tempur F-16 Ukraina Pavlo Ivanov Dapat Gelar Pahlawan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved