Pria Inggris Nyebur ke Sumur Bali 6 Hari, Teriakan Tolongnya Dikira Hantu
loading...
A
A
A
BADUNG - Pria Inggris , Jacob Roberts, 29, menceburkan diri ke dalam sumur di Bali sedalam 13 kaki karena dikejar seekor anjing. Dia terjebak di dalam sumur selama enam hari dan teriakan tolongnya dikira warga setempat sebagai suara hantu.
Roberts menceburkan diri di dalam sumur di Banjar Tampias, Pecatu, Badung, Bali. Dia nekat menceburkan diri ke sumur karena khawatir anjing yang mengejarnya menderita rabies.
Dia bertahan hidup selama enam hari di dalam sumur tanpa makanan. Seorang petani setempat, Wayan Suwiji, yang pertama kali mendengar teriakan tolongnya mengira suara itu datang dari dalam kubur.
Namun, empat hari setelah suara tangisan pertama kali didengar, perempuan itu menyuruh keponakannya untuk memeriksa apa yang sedang terjadi. Keponakan Wayan Suwiji menemukan ransel dan akhirnya pria Inggris yang berprofesi sebagai pekerja IT (teknologi informasi) itu ditemukan.
Keluarga, yang memiliki properti tempat Roberts terjebak, tinggal sekitar 600 meter dari sumur. Penduduk desa kemudian melemparkan makanan dan air untuk Roberts. Namun, dia menderita luka ketika hendak memanjat tangga yang diberikan warga.
Wayan Suwiji pertama kali mendengar permintaan tolong Roberts saat sedang memberi makan sapinya. "Saya mendengar suara ooh, ooh. Saya gemetar," katanya kepada The Sun. (Baca: Pria 0,9 Meter Nikahi Perempuan Bertinggi Sama, Dianggap Hadiah Allah )
"Saya tidak tahu apakah itu suara manusia, binatang atau hantu. Saya sangat takut dan berlari pulang untuk memberi tahu orang-orang," ujarnya, yang dilansir Selasa (9/6/2020).
Keponakannya; Ketut Manik Astawa, mengatakan seorang tamu di rumahnya telah mendengar tangisan pada Selasa pekan lalu.
Astawa yang menyelidiki suara itu menemukan Roberts menarik celana untuk menunjukkan kakinya yang terluka. Roberts dan mengatakan kepadanya bahwa seekor anjing mengejarnya.
Pemimpin tim SAR lokal, Gede Darmada, memimpin upaya evakuasi Roberts sebelum akhirnya dia dibawa ke rumah sakit.
Roberts menceburkan diri di dalam sumur di Banjar Tampias, Pecatu, Badung, Bali. Dia nekat menceburkan diri ke sumur karena khawatir anjing yang mengejarnya menderita rabies.
Dia bertahan hidup selama enam hari di dalam sumur tanpa makanan. Seorang petani setempat, Wayan Suwiji, yang pertama kali mendengar teriakan tolongnya mengira suara itu datang dari dalam kubur.
Namun, empat hari setelah suara tangisan pertama kali didengar, perempuan itu menyuruh keponakannya untuk memeriksa apa yang sedang terjadi. Keponakan Wayan Suwiji menemukan ransel dan akhirnya pria Inggris yang berprofesi sebagai pekerja IT (teknologi informasi) itu ditemukan.
Keluarga, yang memiliki properti tempat Roberts terjebak, tinggal sekitar 600 meter dari sumur. Penduduk desa kemudian melemparkan makanan dan air untuk Roberts. Namun, dia menderita luka ketika hendak memanjat tangga yang diberikan warga.
Wayan Suwiji pertama kali mendengar permintaan tolong Roberts saat sedang memberi makan sapinya. "Saya mendengar suara ooh, ooh. Saya gemetar," katanya kepada The Sun. (Baca: Pria 0,9 Meter Nikahi Perempuan Bertinggi Sama, Dianggap Hadiah Allah )
"Saya tidak tahu apakah itu suara manusia, binatang atau hantu. Saya sangat takut dan berlari pulang untuk memberi tahu orang-orang," ujarnya, yang dilansir Selasa (9/6/2020).
Keponakannya; Ketut Manik Astawa, mengatakan seorang tamu di rumahnya telah mendengar tangisan pada Selasa pekan lalu.
Astawa yang menyelidiki suara itu menemukan Roberts menarik celana untuk menunjukkan kakinya yang terluka. Roberts dan mengatakan kepadanya bahwa seekor anjing mengejarnya.
Pemimpin tim SAR lokal, Gede Darmada, memimpin upaya evakuasi Roberts sebelum akhirnya dia dibawa ke rumah sakit.