Brutal, Tentara Myanmar Bakar Hidup-hidup 11 Warga Sipil

Kamis, 09 Desember 2021 - 15:20 WIB
loading...
Brutal, Tentara Myanmar...
Tentara Myanmar dilaporan secara brutal menangkap dan membakar hidup-hidup 11 warga sipil sebagai tindakan balasan atas serangan terhadap konvoi militer. Foto/AP
A A A
YANGON - Pasukan pemerintah Myanmar menyerbu sebuah desa kecil di barat laut, mengumpulkan warga sipil, mengikat tangan mereka dan kemudian membakar mereka hidup-hidup sebagai pembalasan atas serangan terhadap konvoi militer. Hal itu diungkapkan oleh saksi mata dan laporan lainnya.

Sebuah video setelah serangan hari Selasa menunjukkan tubuh hangus dari 11 korban, beberapa diyakini masih berusia remaja, berbaring melingkar di tengah apa yang tampak seperti sisa-sisa gubuk di desa Done Taw di wilayah Sagaing.

Kemarahan menyebar ketika gambar-gambar grafis dibagikan di media sosial atas apa yang tampaknya merupakan serangan militer terbaru yang semakin brutal dalam upaya untuk memadamkan perlawanan anti-pemerintah setelah kudeta tentara pada bulan Februari.

Human Rights Watch (HRW) menyerukan komunitas internasional untuk memastikan bahwa komandan yang memberi perintah pembakaran ini ditambahkan ke daftar sanksi yang ditargetkan, dan lebih luas lagi, upaya ditingkatkan untuk memotong sumber pendanaan apa pun untuk militer.

"Kontak kami mengatakan ini (korban) hanya anak laki-laki dan remaja yang merupakan penduduk desa yang ditangkap di tempat yang salah pada waktu yang salah," kata juru bicara kelompok itu, Manny Maung, seperti dilansir dari AP, Kamis (9/12/2021).



Dia menambahkan bahwa insiden serupa telah terjadi secara teratur, tetapi yang ini kebetulan tertangkap kamera.

"Insiden ini cukup berani, dan itu terjadi di daerah yang dimaksudkan untuk ditemukan, dan dilihat, untuk menakut-nakuti orang," jelasnya.

Gambar-gambar itu tidak dapat diverifikasi secara independen, tetapi dokumen yang diberikan kepada The Associated Press oleh seseorang yang mengatakan bahwa dia hadir ketika mereka yang ditangkap umumnya cocok dengan deskripsi insiden yang dimuat oleh media independen Myanmar.

Pemerintah telah membantah bahwa mereka memiliki pasukan di daerah itu.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2264 seconds (0.1#10.140)