AS dan Jepang Gelar Latihan Perang Anti-Kapal Selam di Laut China Selatan

Rabu, 17 November 2021 - 15:46 WIB
loading...
AS dan Jepang Gelar...
Latihan perang gabungan AS dan Jepang di Laut China Selatan. FOTO/JMSDF
A A A
TOKYO - Armada Jepang dan Amerika Serikat pekan ini bertemu untuk latihan perang anti-kapal selam pertama di Laut China Selatan . Sejumlah kapal perang dan armada tempur milik kedua negara diterjunkan dalam latihan gabungan yang baru kali pertama melibatkan kapal selam di Laut China Selatan.

Seperti dilaporkan USNI News, Rabu (17/11/2021), Pasukan Bela Diri Maritim Jepang mengirim helikopter perusak JS Kaga (DDH-184) dan perusak JS Murasame (DD101) dengan helikopter SH-60J yang diangkut, kapal selam kelas Oyashio yang tidak disebutkan namanya. Turut diterjunkan pula pesawat Patroli Maritim P-1.



Sementara AS mengirim kapal perusak USS Milius (DDG-69) dan sebuah pesawat patroli maritim P-8A milik Angkatan Laut AS. Ini adalah pertama kalinya kapal selam JMSDF melakukan latihan perang anti-kapal selam dengan Angkatan Laut AS di Laut China Selatan. Sebelumnya, JS Kaga dan JS Murasame telah melakukan latihan di Laut China Selatan dengan Milius, pekan lalu dan kemudian melakukan kunjungan ke pelabuhan Subic, Filipina selama akhir pekan.

Latihan tersebut ditujukan untuk memperkuat kemampuan respons mereka dengan mempertimbangkan ekspansi maritim China yang agresif di Laut China Selatan. Menggunakan kapal selam MSDF sebagai target, kapal dan pesawat Jepang dan AS menggeledah daerah tersebut dan memastikan langkah-langkah yang harus diambil jika terjadi serangan.



Bukan hal yang lazim kegiatan seperti itu dipublikasikan, karena pergerakan kapal selam sangat rahasia. “Ini adalah pertama kalinya (Jepang dan AS) melakukan latihan antikapal selam di Laut China Selatan,” kata Kepala Staf MSDF Admiral Hiroshi Yamamura, seperti dikutip dari Yomiuri Shimbun.

“Fakta bahwa kami dapat melakukan latihan di wilayah laut mana pun menunjukkan tingkat interoperabilitas yang tinggi antara Jepang dan Amerika Serikat,” lanjutnya.

Langkah China yang membuat pulau buatan di Laut China Selatan dan mengubahnya menjadi pangkalan militer, membuat sejumlah negara, termasuk Jepang, AS, Inggris, Kanada, dan Prancis telah mengirim kapal-kapal mereka ke daerah itu untuk menjaga Beijing tetap terkendali.



Sebelumnya, JMSDF telah mengeluarkan informasi tentang latihan yang segera berlangsung di Jepang. Rilis pertama, yang dikeluarkan pada 9 November, mengumumkan bahwa JMSDF akan melakukan latihan perang ranjau internal dan latihan perang ranjau bilateral dengan Angkatan Laut AS mulai 18 hingga 28 November di Laut Hyuga Nada di lepas pantai Kyushu.

Latihan bilateral akan melibatkan 17 kapal penyapu ranjau JMSDF, satu kapal penyapu ranjau dan dua helikopter JMSDF MCH-101 Mine Counter Measure (MCM), sementara Angkatan Laut AS akan mengerahkan 2 kapal MCM bersama dengan dua helikopter MH-53E.

Rilis kedua, yang dikeluarkan pada hari Selasa, mengumumkan bahwa dari 21 hingga 30 November di perairan sekitar Jepang, latihan angkatan laut bilateral antara JMSDF dan Angkatan Laut AS akan berlangsung, bersama dengan dua latihan multilateral.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Siapa Scott Bessent,...
Siapa Scott Bessent, Menkeu Gay AS yang Resmikan Penjualan Logam Jarang Ukraina ke AS?
Kereta Peluru Shinkansen...
Kereta Peluru Shinkansen Jepang Lumpuh Gara-gara Seekor Ular
AS Siap Habiskan 100...
AS Siap Habiskan 100 Hari Lagi untuk Damaikan Rusia dan Ukraina
Donald Trump Bakal Pecat...
Donald Trump Bakal Pecat Penasihat Keamanan Nasional Mike Waltz, Ini Penyebabnya
Bos Pentagon Ancam Iran...
Bos Pentagon Ancam Iran usai Serangan Houthi Bikin Jet F/A-18 AS Tenggelam di Laut Merah
Trump Hadapi Upaya Pemakzulan...
Trump Hadapi Upaya Pemakzulan Ketiga
5 Negara yang Wilayahnya...
5 Negara yang Wilayahnya Pernah Diklaim Milik China, Siapa Saja?
Israel Blokir Bantuan...
Israel Blokir Bantuan Kemanusiaan, Pikiran dan Tubuh Anak-Anak di Gaza Hancur
Waduh! Serangan Udara...
Waduh! Serangan Udara Israel Nyaris Hantam Istana Kepresidenan Suriah
Rekomendasi
Biodata Renata Kusmanto,...
Biodata Renata Kusmanto, Model Cantik Sekaligus Mantan Istri Fachri Albar
Serapan Beras Bulog...
Serapan Beras Bulog April Capai 1,3 Juta Ton, Kalahkan Serapan Tahunan Tujuh Tahun Terakhir
Robby Purba Ajak Street...
Robby Purba Ajak Street Feeding sebagai bentuk Berbagi dengan Kucing Jalanan di Bulan Ramadhan
Berita Terkini
5 Fakta Kebakaran Israel...
5 Fakta Kebakaran Israel yang Menggemparkan, Karma untuk Gaza?
25 menit yang lalu
Siapa Scott Bessent,...
Siapa Scott Bessent, Menkeu Gay AS yang Resmikan Penjualan Logam Jarang Ukraina ke AS?
1 jam yang lalu
Kereta Peluru Shinkansen...
Kereta Peluru Shinkansen Jepang Lumpuh Gara-gara Seekor Ular
1 jam yang lalu
5 Negara yang Menolak...
5 Negara yang Menolak Membantu Padamkan Kebakaran Israel
1 jam yang lalu
2 Negara yang Warganya...
2 Negara yang Warganya Senang Lihat Israel Kebakaran Hebat
2 jam yang lalu
Mesir Dituding Memata-matai...
Mesir Dituding Memata-matai Israel dengan Bantuan Angkatan Udara China
2 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved