Ledakan Bom Hancurkan Bus Militer, 13 Orang Tewas

Rabu, 20 Oktober 2021 - 17:07 WIB
loading...
Ledakan Bom Hancurkan...
Bus hancur akibat serangan bom di Damaskus, Suriah. Foto/REUTERS
A A A
DAMASKUS - Serangan bom menghancurkan satu bus militer di pusat Damaskus, Suriah , pada Rabu (20/10/2021). Ledakan itu menewaskan 13 orang.

“Bus itu menjadi sasaran dengan dua alat peledak saat melintas di bawah jembatan Jisr al-Rais tak lama setelah fajar,” ungkap laporan kantor berita Sana.

Video dari tempat kejadian menunjukkan sisa-sisa bus yang hangus terbakar habis.



Meskipun Suriah telah terlibat dalam perang saudara selama satu dekade, serangan seperti itu di ibu kota semakin jarang terjadi.



Pemboman pada Rabu adalah yang paling mematikan di Damaskus sejak Maret 2017, ketika 31 orang tewas dalam serangan bom bunuh diri yang diklaim kelompok Negara Islam (ISIS).



Belum ada kelompok yang mengatakan mereka berada di balik ledakan pada Rabu, tetapi kecurigaan akan tertuju pada ISIS yang telah menyerang kendaraan militer di Suriah timur tahun ini.

Suriah telah dihancurkan konflik yang meletus setelah pemerintah Presiden Bashar al-Assad menanggapi dengan kekuatan brutal terhadap protes damai pro-demokrasi pada Maret 2011.

Perang sipil Suriah telah menewaskan 350.000 orang, menurut PBB. Tak hanya itu, separuh penduduk Suriah meninggalkan rumah mereka, termasuk hampir enam juta pengungsi di luar negeri.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Siapa Sulaf Fawakherji?...
Siapa Sulaf Fawakherji? Aktris Suriah yang Masih Loyal dengan Bashar Al Assad
Turki Hancurkan Terowongan...
Turki Hancurkan Terowongan 121 Km di Suriah Utara sejak Januari
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
5 Alasan Raja Salman...
5 Alasan Raja Salman Ingin Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
3 Fakta Arab Saudi Bakal...
3 Fakta Arab Saudi Bakal Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Para Pemimpin Dunia Sampaikan Belasungkawa
Kenapa Pope Dipanggil...
Kenapa Pope Dipanggil Paus di Indonesia? Simak Fakta Menarik yang Jarang Diketahui
Rekomendasi
Juara Dunia Biliar Fedor...
Juara Dunia Biliar Fedor Gorst Pamer Keahlian di 4 Lokasi Ini!
Kejagung Tetapkan 3...
Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penanganan Perkara PN Jakpus, Ini Peran Masing-masing
Letjen TNI Aktif dari...
Letjen TNI Aktif dari Korps Kavaleri, Nomor 2 Lulusan Terbaik Akmil 1992
Berita Terkini
Paus Fransiskus Meninggal,...
Paus Fransiskus Meninggal, Ini Teks Lengkap Pidato Paskah Terakhirnya yang Ratapi Gaza
11 menit yang lalu
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
7 jam yang lalu
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
9 jam yang lalu
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
10 jam yang lalu
Para Pemimpin Timur...
Para Pemimpin Timur Tengah Ungkap Duka Mendalam atas Wafatnya Paus Fransiskus
11 jam yang lalu
Pemukim Israel Culik...
Pemukim Israel Culik 2 Anak Palestina, Mengikat Mereka di Pohon hingga Pingsan
12 jam yang lalu
Infografis
21 Orang Tewas Akibat...
21 Orang Tewas Akibat Serangan Rudal Balistik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved