Kebakaran Hebat Kilang Minyak Iran Memasuki Hari Kedua

Jum'at, 04 Juni 2021 - 01:24 WIB
loading...
Kebakaran Hebat Kilang...
Kebakaran hebat di Tondgooyan Petrochemical Co, dekat Teheran, Iran. Foto/Majid Asgaripour/WANA via REUTERS
A A A
TEHERAN - Kebakaran hebat yang melahap sebuah kilang minyak di dekat Ibu Kota Iran telah memasuki hari kedua pada Kamis (3/6/2021). Penyebabnya masih misterius dan para petugas pemadam kebakaran juga masih berjuang untuk memadamkannya.

Kebakaran dimulai di Tondgooyan Petrochemical Co milik negara di selatan Teheran pada Rabu malam. Kebakaran itu mengirimkan gumpalan asap hitam besar ke langit di atas Ibu Kota Iran, Teheran.



Kantor berita Kementerian Perminyakan, SHANA, mengatakan kebakaran terjadi karena kebocoran di dua tangki limbah di fasilitas tersebut. Pihak berwenang awalnya menyatakan kobaran api memengaruhi pipa gas minyak cair pada kilang minyak.

Kepala layanan medis darurat Teheran, Payman Saberian, seperti dikutip ISNA, mengatakan 11 orang terluka, dengan empat di antaranya dirawat di rumah sakit.

Menteri Perminyakan Iran Bijan Zanganeh mengunjungi tempat kejadian semalam. Dia berusaha meyakinkan publik bahwa api tidak akan memengaruhi produksi minyak, namun para warga Iran mengantre untuk mendapatkan bensin pada Kamis pagi.

SHANA juga mengutip juru bicara kilang minyak Shaker Khafaei yang mengatakan pihak berwenang berharap kobaran api akan padam dengan sendirinya setelah kehabisan bahan bakar dalam beberapa jam mendatang.



Tidak segera jelas penyebab awal kebakaran hebat ini. Suhu di Teheran mencapai hampir 40 derajat Celcius (104 derajat Fahrenheit) pada hari Rabu.

Kebakaran itu terjadi pada hari yang sama kebakaran melanda kapal perang terbesar Angkatan Laut Iran, yang kemudian tenggelam di Teluk Oman.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Senjata Baru yang...
5 Senjata Baru yang Dipamerkan Iran untuk Menggertak Zionis, dari Kota Rudal hingga Drone Terbaru
Musuh-musuh utama AS...
Musuh-musuh utama AS dan NATO Gelar Latihan Perang
Disurati Trump dengan...
Disurati Trump dengan Ancaman Aksi Militer, Ini Respons Ayatollah Khamenei
Trump Surati Pemimpin...
Trump Surati Pemimpin Tertinggi Iran Khamenei, Desak Perundingan Nuklir
Rusia Siap Memfasilitasi...
Rusia Siap Memfasilitasi Negosiasi AS dan Iran
Israel Ketakutan Iran...
Israel Ketakutan Iran Memperoleh Bom Nuklir, Ancam Luncurkan Aksi Militer
Bagaimana Iran Pemenang...
Bagaimana Iran Pemenang dalam Pengembangan Sistem Pertahanan Udara, Rudal, dan Drone?
Intelijen AS: Israel...
Intelijen AS: Israel Mungkin Serang Situs Nuklir Iran Tahun Ini
Diancam Trump, Khamenei...
Diancam Trump, Khamenei Perintahkan Iran Lanjutkan Pengembangan Rudal Canggih
Rekomendasi
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Mobil Dinas Dipakai...
Mobil Dinas Dipakai Mudik Lebaran, Ini Sanksinya
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
23 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved