Mantan Senator AS Ini Sebut Lockheed Martin Pelajari Puing-puing UFO

Senin, 03 Mei 2021 - 15:21 WIB
loading...
Mantan Senator AS Ini...
Mantan Senator AS, Harry Reid bahwa selama bekerja di Kongres dia berulang kali mendengar tentang Lockheed Martin yang konon memperoleh puing-puing UFO yang jatuh. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Mantan Senator Amerika Serikat (AS), Harry Reidbahwa selama bekerja di Kongres dia berulang kali mendengar tentang raksasa industri pertahanan AS, Lockheed Martin yang konon memperoleh puing-puing UFO yang jatuh. Perusahaan ini, ucap Reid, mempelajari puing UFO secara ekstensif dalam kondisi kerahasiaan yang ekstrim.

Namun, Reid yang berbicara saat melakukan wawancara dengan The New Yorker menuturkan bahwa dia tidak pernah melihatnya secara langsung, untuk memperkuat kabar tersebut.

"Saya diberitahu selama beberapa dekade bahwa Lockheed Martin memiliki beberapa dari materi (UFO) yang diambil," ucap Reid dalam wawancara tersebut.

"Saya mencoba mendapatkan, seingat saya, persetujuan rahasia dari Pentagon agar saya melihat barang-barang itu. Mereka tidak akan menyetujuinya," sambungnya, seperti dilansir Sputnik pada Senin (3/5/2021).

Dia mengaku tidak tahu semua angka dan, klasifikasinya seperti apa. Pentagon, jelasnya, tidak akan pernah memberikan rincian itu kepada dirinya atau Kongres, meski diminta.

Reid menambahkanbahwa Pentagon tidak pernah memberikan alasan kenapa menolak permintaannya. Pentagon juga menolak memberikan Reid akses ke materi yang lebih rahasia.

Sementara itu, Pentagon sendiri sebelumnya telah mengkonfirmasi keaslian video "tic-tac UFO" yang direkam oleh pilot AS pada tahun 2004. Militer AS juga mengkonfirmasi bahwa ada unit khusus untuk mempelajari penampakan UFO dan kemungkinan ancaman, tetapi menolak memberikan rincian temuannya.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom Nuklir B-1B ke Jepang, Pertama Kali sejak Perang Vietnam
Indonesia Sedang Menanti...
Indonesia Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, tapi Digoda Boeing dengan F-15EX
Apa Itu 50501? Gerakan...
Apa Itu 50501? Gerakan Perlawanan Melawan Donald Trump di AS
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi Amerika, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan Melawan Trump
Apa Motif Perang Trump...
Apa Motif Perang Trump Melawan Harvard?
Kaya Akan Emas, Pulau...
Kaya Akan Emas, Pulau di Papua Nugini Ini Bisa Diambil Alih oleh Trump
Perempuan Ini Melahirkan...
Perempuan Ini Melahirkan di Pinggir Jalan lalu Telantarkan Bayi hingga Tewas demi Pesta
Rekomendasi
Viral! Pernikahan Mewah...
Viral! Pernikahan Mewah bak Anak Sultan di Bangkalan Madura, Pengantin Dikalungi Uang Dolar dan Euro
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Final Piala Asia U-17 2025, Uzbekistan vs Arab Saudi
Alasan Tak Lazim Pangeran...
Alasan Tak Lazim Pangeran Edward Bergelar Earl of Wessex Ketimbang Duke
Berita Terkini
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
3 jam yang lalu
Terungkap, China Uji...
Terungkap, China Uji Bom Hidrogen Non-Nuklir yang Picu Reaksi Berantai Kimia Dahsyat
3 jam yang lalu
Rusia Pukul Mundur Serangan...
Rusia Pukul Mundur Serangan Ukraina di Tengah Gencatan Senjata Paskah
4 jam yang lalu
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
5 jam yang lalu
Untuk Pertama Kalinya,...
Untuk Pertama Kalinya, Italia Buka Ruang Seks di Penjara untuk Napi
6 jam yang lalu
Penyanyi Jepang Ini...
Penyanyi Jepang Ini Lakukan Perjalanan Pulang Pergi 4 Jam untuk Kuliah, Habiskan Rp3,5 Juta Setiap Hari
6 jam yang lalu
Infografis
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Golden Dome, Perisai Rudal Canggih AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved