Usai Iron Dome Gagal Cegat Rudal Suriah, Israel Diserang Roket-roket Gaza

Sabtu, 24 April 2021 - 07:34 WIB
loading...
Usai Iron Dome Gagal...
Tentara Israel siaga di dekat sistem pertahanan rudal Iron Dome. Foto/REUTERS/Amir Cohen
A A A
TEL AVIV - Kegagalan sistem pertahanan rudal Iron Dome mencegat rudal Suriah di dekat situs nuklir Dimona dimanfaatkan kelompok militan Gaza untuk menyerang Israel dengan beberapa roket.

Tiga roket menyerang negara Yahudi itu pada Jumat malam, hanya satu yang dicegat Iron Dome dan dua lainnya mendarat di area terbuka.

Baca juga: Israel Bingung Sistem Rudalnya Gagal Cegat Rudal Suriah di Dekat Situs Nuklir

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) melaporkan sirene diaktifkan semalam di Kissufim, sebuah kibbutz kira-kira satu mil dari perbatasan dengan Jalur Gaza, Palestina.

IDF mengonfirmasi dua roket yang tidak dicegat Iron Dome telah mendarat dan meledak di dekat pagar perbatasan.

IDF kemudian mengatakan pihaknya menembaki posisi kelompok Hamas di Gaza sebagai respons atas serangan roket itu. Para warga Gaza melaporkan ada ledakan akibat serangan tersebut.

Beberapa jam kemudian, sekitar pukul 01.52 waktu setempat pada Sabtu (24/4/2021), IDF melaporkan sirene berbunyi untuk kedua kalinya di Israel selatan.

The Jerusalem Post melaporkan dua roket ditembakkan lebih jauh ke utara, menuju kibbutz Be'eri dan moshav Kfar Maimon. IDF mengatakan salah satu roket dicegat.

Kira-kira 20 menit setelah sirene kedua berbunyi, rangkaian sirene ketiga kembali meraung-raung dan dikonfirmasi IDF. Menurut lembaga penyiaran publik Israel, Kan, serangan ini termasuk empat roket, dua di antaranya dicegat.

IDF kemudian melaporkan sirene keempat dibunyikan hanya untuk peringatan adanya serangan satu roket.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pendiri Ben & Jerrys...
Pendiri Ben & Jerry's Ditangkap karena Protes Perang Brutal Israel di Gaza
5 Bukti Kedekatan PM...
5 Bukti Kedekatan PM India Narendra Modi dengan Zionis Israel
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Tahun Lalu Kepalanya...
Tahun Lalu Kepalanya Dihargai Rp165 Miliar oleh AS, Kini Justru Berjabat Tangan dengan Trump
Bertemu Putra Mahkota...
Bertemu Putra Mahkota Arab Saudi, Trump akan Cabut Semua Sanksi AS pada Suriah
Arab Saudi Teken Kesepakatan...
Arab Saudi Teken Kesepakatan Lebih dari Rp4.982 Triliun dengan AS
30 WNI Terindikasi Gunakan...
30 WNI Terindikasi Gunakan Visa Ziarah untuk Berhaji
AS dan Indonesia Gelar...
AS dan Indonesia Gelar Misi Investigasi Cari Anggota Militer Amerika yang Hilang Saat PD II
Bertemu Putin, PM Malaysia...
Bertemu Putin, PM Malaysia Anwar Ibrahim Bahas Pesawat MH17 Ditembak Jatuh di Ukraina
Rekomendasi
Carlos Ghosn Ungkap...
Carlos Ghosn Ungkap Penyebab Utama Gagalnya Nissan Dekati Honda
Indonesia Pasang Target...
Indonesia Pasang Target Gila: 100 Ribu Mobil Listrik Mengaspal Akhir 2025! Realita atau Omon-omon?
Diskon 50 Persen Tambah...
Diskon 50 Persen Tambah Daya Listrik PLN 2025 Sampai Kapan? Catat Tanggalnya
Berita Terkini
PM Pakistan kepada India:...
PM Pakistan kepada India: Kami Siap untuk Perang dan Damai, Kesombonganmu Jadi Debu!
Pendiri Ben & Jerrys...
Pendiri Ben & Jerry's Ditangkap karena Protes Perang Brutal Israel di Gaza
Mengejutkan, Rudal Houthi...
Mengejutkan, Rudal Houthi Nyaris Tembak Jatuh Jet Tempur Siluman F-35 dan F-16 AS
AS Kerahkan Kapal Selam...
AS Kerahkan Kapal Selam Nuklir Bersenjata 154 Rudal Tomahawk untuk Gertak China
Jenderal Amerika: Perang...
Jenderal Amerika: Perang Ukraina Bisa Picu Konflik Militer Langsung AS-Rusia!
India Klaim Kerjai Sistem...
India Klaim Kerjai Sistem Rudal China yang Dikerahkan Pakistan dalam Pertempuran
Infografis
Tentara Israel Menangis...
Tentara Israel Menangis usai Tinggalkan Koridor Netzarim di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved