Ceko Ancam Usir Lebih Banyak Diplomat Rusia

Kamis, 22 April 2021 - 16:12 WIB
loading...
Ceko Ancam Usir Lebih...
Menteri Luar Negeri Ceko, Jakub Kulhanek mengancam, pihaknya akan mengusir lebih banyak diplomat Rusia. Foto/Ist
A A A
PRAHA - Menteri Luar Negeri Ceko , Jakub Kulhanek mengancam, pihaknya akan mengusir lebih banyak diplomat Rusia. Ancaman itu disampaikan langsung kepada Duta Besar Rusia untuk Ceko, Alexander Zmeyevsky.

Kulhanek mengatakan, Praha akan mengambil tindakan lebih lanjut jika Moskow tidak segera membatalkan keputusan untuk mengusir 20 diplomat Ceko yang bertugas di Rusia.

"Semua pegawai Kedutaan Besar Ceko yang dikeluarkan harus dikembalikan ke posisi mereka di Moskow. Kami akan menunggu hingga siang ini (waktu setempat)," ucap Kulhanek.

"Jika keputusan ini tidak diambil, kami akan memulai opsi pencapaian paritas jumlah pegawai kedutaan," sambungnya, merujuk pada penyetaraan jumlah.

Ceko, seperti diketahui mengusir 18 diplomat Rusia. Jika Praha akan menerapkan paritas, berarti Ceko akan kembali mengusir setidaknya dua orang diplomat Rusia, untuk menyamakan jumlah.

Pria yang baru dilantik sebagai Menteri Luar Negeri Ceko itu, mengatakan hubungan antara Praha dan Moskow saat ini berada dalam fase yang sangat sulit dan rumit.

"Hubungan dengan Rusia saat ini adalah topik paling utama untuk kebijakan luar negeri Ceko. Hubungan ini telah memasuki periode yang sangat rumit. Fakta ini sama sekali tidak membuat saya sebagai Menteri Luar Negeri senang," tukasnya.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Trump Tegur Putin usai...
Trump Tegur Putin usai Rudal Rusia Tewaskan 12 Warga Ukraina: 'Vladimir, Stop!'
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
3 Negara yang Tidak...
3 Negara yang Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
Berita Terkini
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
1 jam yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
3 jam yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
4 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
5 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
6 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
7 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved