Singapura Izinkan Transit via Bandara Changi Mulai 2 Juni

Kamis, 21 Mei 2020 - 11:20 WIB
loading...
Singapura Izinkan Transit...
Pemandangan area check-in di aula keberangkatan di Terminal 4 Bandara Changi di Singapura. Foto/REUTERS/Edgar Su/File Photo
A A A
SINGAPURA - Singapura secara bertahap akan memungkinkan para pelancong untuk transit melalui Bandara Changi mulai 2 Juni 2020. Izin transit itu diumumkan Otoritas Penerbangan Sipil Singapura (CAAS), Kamis (21/5/2020).

"Ini adalah bagian dari strategi Singapura untuk secara bertahap membuka kembali transportasi udara untuk memenuhi kebutuhan ekonomi kita dan orang-orang kita, sambil memastikan perlindungan yang memadai untuk perjalanan yang aman," bunyi pernyataan CAAS.

Pernyataan itu mengatakan bahwa maskapai penerbangan harus mengajukan proposal untuk jalur transfer melalui Bandara Changi ke CAAS.

"Proposal akan dievaluasi, dengan mempertimbangkan keselamatan penerbangan, pertimbangan kesehatan masyarakat, serta kesehatan penumpang dan awak pesawat," lanjut pernyataan CAAS, seperti dikutip Bernama.

Sejak virus corona baru penyebab Covid-19 jadi pandemi global, dua terminal Bandara Changi ditutup sejak 16 Mei lalu. (Baca: Viral, Perawat Covid-19 Bercelana Dalam dengan APD Transparan )

CAAS mengatakan penumpang asing saat ini hanya dapat transit melalui Singapura jika mereka berada di penerbangan repatriasi yang diatur oleh pemerintah mereka.

"Keputusan itu akan memungkinkan penumpang untuk transit melalui Singapura lebih mudah," imbuh CAAS.

Sebagai tindakan pencegahan, CAAS mengatakan langkah-langkah ketat akan dilembagakan untuk memastikan bahwa penumpang transit tetap di fasilitas yang ditunjuk di area transit dan tidak berbaur dengan penumpang lain saat berada di Bandara Changi.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Horor, Pesawat Delta...
Horor, Pesawat Delta Air Lines Pembawa 282 Penumpang Terbakar di AS
3 Negara Asia Musuh...
3 Negara Asia Musuh Rusia, Salah Satunya Tetangga Indonesia
Terkuat di Dunia, Ini...
Terkuat di Dunia, Ini 194 Negara Bebas Visa bagi Pemegang Paspor Singapura
Penumpang Perempuan...
Penumpang Perempuan Tanggalkan Busana Hebohkan Penerbangan Southwest Airlines
Kisah Singapura: Dulu...
Kisah Singapura: Dulu Menangis saat Dibuang Malaysia, Kini Jadi Negara Kaya
Bungkam Suara Oposisi,...
Bungkam Suara Oposisi, Politikus Singapura Dinyatakan Bersalah karena Berbohong kepada Parlemen
Hadapi Banyak Kejutan...
Hadapi Banyak Kejutan dari Trump, Negara Tetangga Indonesia Ini Akan Beradaptasi Besar-besaran
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Terungkap! Menhan AS...
Terungkap! Menhan AS Hegseth Bagikan Informasi Rahasia Serang Yaman ke Istri dan Kakak
Rekomendasi
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
Prabowo Buka Suara Penggelapan...
Prabowo Buka Suara Penggelapan Dana MBG: Pasti Diurus, Uang Rakyat Kita Jaga
Berita Terkini
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
9 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
10 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
11 jam yang lalu
Kata-kata Wasiat Paus...
Kata-kata Wasiat Paus Fransiskus tentang Gaza dan Genosida oleh Israel
11 jam yang lalu
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
12 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Efisiensi,...
Indonesia Efisiensi, Singapura Bagi-bagi Dolar dan Diskon Pajak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved