Latihan Militer China di Dekat Taiwan Bidik Penonton Amerika Serikat

Jum'at, 16 April 2021 - 23:01 WIB
loading...
A A A
Angkatan Laut AS telah melakukan transit reguler di Selat Taiwan, yang memisahkan pulau itu dari China.

Satu sumber keamanan Barat mengatakan penerbangan hampir setiap hari dilakukan pesawat anti-kapal selam China di bagian paling utara Laut China Selatan.

Aksi China itu mungkin tanggapan terhadap misi AS di sana, termasuk dengan kapal selam, atau untuk menunjukkan kepada Pentagon bahwa China dapat memburu kapal selam AS.

"Mereka tidak mengejar kapal selam Taiwan," papar sumber itu, menunjuk ke empat armada kecil Taiwan, dua di antaranya berasal dari Perang Dunia Kedua.

Angkatan Laut AS tidak memberikan rincian patroli kapal selam di dekat Taiwan atau di Laut Cina Selatan.

Gedung Putih Presiden AS Joe Biden telah mempertahankan sikap keras terhadap China yang diwarisi dari pemerintahan Donald Trump.

Itu termasuk dukungan yang lebih nyata untuk Taiwan yang membuat marah China.

Beijing menganggap pulau itu sebagai bagian dari wilayahnya. China melihat Washington memberikan bantuan kepada orang Taiwan yang mencari kemerdekaan, garis merah bagi Beijing.

Dua pejabat militer AS, yang berbicara tanpa menyebut nama, mengatakan meskipun Amerika Serikat prihatin dengan aktivitas China di sekitar Taiwan, tidak ada kesan adanya serangan yang akan segera terjadi.

“Selama lima tahun terakhir, China telah menjadi inti dari strategi pertahanan nasional Amerika Serikat. Jadi tentu saja kami prihatin," papar seorang pejabat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1693 seconds (0.1#10.140)