Australia Tunjuk Dubes Baru untuk Indonesia

Rabu, 14 April 2021 - 19:36 WIB
loading...
Australia Tunjuk Dubes...
Payne menunjuk Penny Williams untuk menggantikan Gary Quinlan sebagai pemimpin perwakilan Australia di Indonesia. Foto/REUTERS
A A A
CANBERRA - Menteri Luar Negeri Australia , Marise Payne menunjuk Duta Besar baru untuk Indonesia. Payne menunjuk Penny Williams untuk menggantikan Gary Quinlan sebagai pemimpin perwakilan Australia di Indonesia.

Penny, papar Payne, adalah pejabat karir senior di Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia dan baru-baru ini menjadi Deputy Secretary di Departemen. Dia sebelumnya pernah menjabat di luar negeri sebagai Duta Besar Australia untuk Malaysia.

"Penny adalah Duta Besar perempuan pertama Australia untuk Indonesia. Penny fasih berbahasa Indonesia dan memiliki gelar Bachelor of Asian Studies (Honours) dengan fokus pada Indonesia; dan Magister Antropologi Terapan dan Pembangunan Partisipatif," ucapnya, dalam siaran pers Kedutaan Besar Australia yang diterima Sindonews pada Rabu (14/4/2021).

Payne kemudian menuturkan, hubungan Australia dengan Indonesia adalah salah satu kemitraan terpenting. Hal ini didukung oleh Kemitraan Strategis Komprehensif 2018 dalam Pemerintahan Perdana Menteri Scott Morrison yang membingkai kerja sama ekstensif yang mencakup strategis, keamanan, ekonomi dan hubungan antar-warga.

"Bersama-sama kita berkontribusi pada forum regional dan global, mengelola salah satu batas maritim terpanjang di dunia, serta memerangi terorisme dan kejahatan transnasional," ucapnya.

Dia menuturkan, total perdagangan barang dan jasa dua arah Australia dengan Indonesia bernilai USD 17,7 miliar pada 2019, menjadikan Indonesia mitra dagang terbesar ke-13 Australia.

Pemberlakuan IA-CEPA pada tahun 2020, jelasnya, merupakan tonggak penting dalam kemitraan dan akan menciptakan hubungan ekonomi yang lebih kuat serta memberikan kepastian yang lebih besar dan akses yang lebih baik bagi eksportir, penyedia layanan, dan investor kedua negara.

"Australia dan Indonesia bekerja sama dengan erat untuk menanggapi tantangan kesehatan, kemanusiaan, dan ekonomi bersama yang ditimbulkan oleh COVID-19. Indonesia adalah mitra penting bagi program pembangunan kami dan Inisiatif Vaksin Indo-Pasifik, di mana kami mendukung akses vaksin Covid-19 yang aman dan efektif," tukasnya.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Spesifikasi Tupolev...
Spesifikasi Tupolev Tu-95, Pesawat Pengebom Nuklir Rusia yang Disebut Akan Dikerahkan ke Indonesia
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
4 Alasan Australia Sangat...
4 Alasan Australia Sangat Takut dengan Isu Putin Ingin Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Australia Protes ke...
Australia Protes ke Indonesia Terkait Rusia Minta Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Wanita Ini Melahirkan...
Wanita Ini Melahirkan Bayi Orang Lain karena Kesalahan dalam Proses IVF
Sudah Terbang di Samudra...
Sudah Terbang di Samudra Hindia, Pesawat Ini Putar Balik ke Bandara setelah Penumpang Mencoba Buka Pintu
Siapa Emmanuel Lidden?...
Siapa Emmanuel Lidden? Penggila Sains Australia yang Dihukum 10 Tahun karena Ingin Membuat Senjata Nuklir
Situasi Kashmir Pasca...
Situasi Kashmir Pasca Serangan Militan, Lokasi Wisata Kembali Dibuka dan Penjagaan Diperketat
Tegang! Pasukan Pakistan...
Tegang! Pasukan Pakistan dan India Baku Tembak di Perbatasan Kashmir
Rekomendasi
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
5 Kontestan Indonesian...
5 Kontestan Indonesian Idol 2025 dengan Followers Terbanyak, Juaranya Shabrina Leanor
Warna Motor Royal Enfield...
Warna Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Beda dengan di LHKPN
Berita Terkini
Kekuatan Militer Kamboja,...
Kekuatan Militer Kamboja, Kecil tapi Tak Bisa Diremehkan
48 menit yang lalu
Krimea Masuk Wilayah...
Krimea Masuk Wilayah Ukraina atau Rusia? Sejarah Panjang Sejak Era Ottoman hingga Kini
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus Dimakamkan...
Paus Fransiskus Dimakamkan Besok, Jet Tempur dan Sniper Dikerahkan
1 jam yang lalu
Trump Tegaskan Universitas...
Trump Tegaskan Universitas Harvard Ancaman bagi Demokrasi
2 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
2 jam yang lalu
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
3 jam yang lalu
Infografis
Menhan Australia Telepon...
Menhan Australia Telepon Menteri Sjafrie Terkait Rumor Pangkalan Militer Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved