Inggris Puji Langkah Saudi Dalam Perlindungan Lingkungan

Selasa, 06 April 2021 - 17:35 WIB
loading...
Inggris Puji Langkah...
Duta Besar Inggris untuk Saudi, Neil Crompton memuji Riyadh atas komitmen mereka untuk memerangi perubahan iklim melalui inisiatif Saudi Green dan Middle East Green. Foto/Ist
A A A
RIYADH - Inggris meyampaikan kekagumannya atas pekerjaan yang dilakukan pemerintah Arab Saudi untuk melindungi dan melestarikan lingkungan. Upaya melawan perubahan iklim, seperti diketahui adalah bagian dari visi 2030 Saudi.

Duta Besar Inggris untuk Saudi, Neil Crompton memuji otoritas Saudi atas komitmen mereka untuk memerangi perubahan iklim melalui inisiatif Saudi Green dan Middle East Green.

Crompton mengatakan, aspek penting dari inisiatif tersebut berfokus pada perlindungan lingkungan Laut Merah, termasuk terumbu karangnya.

Menurutnya, hal ini penting untuk kehidupan laut, termasuk lumba-lumba dan penyu, yang menambah daya tarik pantai sebagai tujuan wisata.

“Kawasan ini dipenuhi dengan proyek pariwisata yang luar biasa baru-baru ini diumumkan dan mereka juga bertujuan untuk melindungi lingkungan dan keanekaragamannya serta melindungi kawasan ini untuk generasi mendatang,” kata Crompton, seperti dilansir Arab News pada Selasa (6/4/2021).

Diumumkan oleh Putra Mahkota Saudi, Mohammed bin Salman pekan lalu, inisiatif Saudi Green dan Middle East Greenbertujuan untuk mengurangi emisi karbon hingga 60 persen di wilayah tersebut.

Untuk mencapai hal ini, Saudi menyerukan kemitraan antar negara untuk memerangi tantangan lingkungan yang dihadapi kawasan. Rencana tersebut termasuk proyek aforestasi dan upaya untuk melindungi lingkungan laut.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1423 seconds (0.1#10.140)