Ini Penampakan Su-25 Armenia yang Diklaim Ditembak Jatuh F-16 Turki

Kamis, 01 Oktober 2020 - 11:41 WIB
loading...
Ini Penampakan Su-25...
Jet tempur Su-25 Armenia sebelum jatuh (foto bawah) dan puing-puing jet tempur Su-25. Foto/Kemenetrian Pertahanan Armenia/Armenian Unified Infocenter
A A A
YEREVAN - Kementerian Pertahanan Armenia merilis foto-foto jet tempur Su-25 milik militernya yang mereka klaim telah ditembak jatuh oleh jet tempur F-16 Turki pada Selasa lalu. Sebelumnya, Turki menuntut bukti atas klaim tersebut.

Gambar-gambar dari Kementerian Pertahanan Armenia disediakan oleh Armenian Unified Infocenter pada hari Rabu. Beberapa foto menunjukkan puing-puing pesawat tempur Su-25 dengan beberapa tentara Armenia di dekatnya. (Baca: Jet Tempur F-16 Turki Tembak Jatuh Su-25 Armenia, Azerbaijan Anggap Bualan )

Pesawat itu jatuh selama pertempuran dengan pasukan Azerbaijan untuk memperebutkan wilayah Nagorno-Karabakh. Pilot yang tewas dalam insiden itu diidentifikasi bernama Mayor Valeri Danelin.

Sementara itu, seorang ajudan Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev mengatakan ada dua jet tempur Su-25 Armenia yang jatuh dan hancurkan pada 29 September. Namun, menurutnya, kedua pesawat itu hancur setelah menabrak gunung, dan bukan akibat ditembak jatuh jet tempur F-16 Turki.

"Kedua pesawat itu menabrak gunung dan meledak serta hancur. Ini menunjukkan kepemimpinan militer Armenia tidak memberikan informasi akurat kepada warganya dan publik," kata ajudan presiden, Hikmat Hajiyev, seperti dikutip Reuters, Kamis (1/10/2020). (Baca: Dibombardir Artileri Azerbaijan, Pasukan Armenia Menangis Ingin Pulang )

Juru bicara Kementerian Pertahana Azerbaijanaaa, Vagif Dargyakhly, sebelumnya juga mengecam klaim Armenia tersebut. "Laporan yang mengklaim Sukhoi-25 Armenia dihancurkan oleh pesawat tempur F-16 adalah sebuah kebohongan," katanya.

Ajudan senior Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Fahrettin Altun, juga menganggap klaim Armenia tersebut sebagai bualan. "Klaim Armenia itu salah," katanya kepada Bloomberg. Pejabat Turki itu mengecam klaim Armenia yang dia sebut sebagai "aksi propaganda murahan".

Nagorno-Karabakh adalah wilayah yang dikendalikan etnis Armenia dan telah memerdekakan diri dari Azerbaijan sejak 1990-an atau tak lama setelah Uni Soviet bubar. Azerbaijan tidak mengakui kemerdekaan tersebut dan masih menganggap wilayah itu sebagai miliknya. Namun, Armenia membela Nagorno-Karabakh sebagai sekutu yang terjalin oleh ikatan etnis. (Baca juga: Perang Sengit, Azerbaijan Hancurkan Sistem Rudal S-300 Armenia )
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Negara Sahabat Israel,...
5 Negara Sahabat Israel, Salah Satunya Adidaya Nuklir yang Jadi Sekutu Abadi
Azerbaijan Marah kepada...
Azerbaijan Marah kepada Rusia atas Tragedi Azerbaijan Airlines Tewaskan 38 Orang
Ada Kemiripan, Ini Rahasia...
Ada Kemiripan, Ini Rahasia Orang-orang Selamat dari Tragedi Azerbaijan Airlines dan Jeju Air
Presiden Azerbaijan:...
Presiden Azerbaijan: Pesawat yang Jatuh Ditembak oleh Rusia
Kata-kata Terakhir Pramugari...
Kata-kata Terakhir Pramugari Tenangkan Penumpang saat Azerbaijan Airlines Jatuh
Azerbaijan Airlines...
Azerbaijan Airlines Nyatakan Pesawatnya Jatuh karena Intervensi Eksternal, tapi Enggan Tuduh Rusia
Mengapa Tabrakan dengan...
Mengapa Tabrakan dengan Burung Bisa Sebabkan Kecelakaan Pesawat Azerbaijan Airlines?
Putin Berharap Rusia...
Putin Berharap Rusia Tak Perlu Gunakan Senjata Nuklir untuk Akhiri Konflik di Ukraina
China Uji Coba Bom Hidrogen...
China Uji Coba Bom Hidrogen Hasilkan Suhu 1.000 Derajat Celsius, Jauh Lebih Dahsyat dari TNT
Rekomendasi
Carl Froch: George Foreman...
Carl Froch: George Foreman Akan Hancurkan Oleksandr Usyk Jika Bertarung di Era Sekarang
Marselino Cetak Sejarah,...
Marselino Cetak Sejarah, Jadi Pemain Indonesia Pertama Debut di Piala FA dan EFL Championship Inggris
Gambar AI Donald Trump...
Gambar AI Donald Trump Jadi Paus Picu Reaksi Keras
Berita Terkini
100 Hari Berkuasa, Kekayaan...
100 Hari Berkuasa, Kekayaan Keluarga Trump Naik Drastis hingga Rp47 Triliun, Apa Pemicunya?
Putin Selalu Memikirkan...
Putin Selalu Memikirkan Siapa Penggantinya
Kekuatan Intelijen AS...
Kekuatan Intelijen AS Makin Melemah, Ternyata Ini Penyebab Utamanya
Sistem Pertahanan Israel...
Sistem Pertahanan Israel Lagi-lagi Ditembus Rudal Houthi, Bandara Tersibuk di Israel Jadi Sasaran
Siapa Zameer Ahmed Khan?...
Siapa Zameer Ahmed Khan? Politikus Muslim India yang Siap Jadi Pengebom Bunuh Diri
Putin Berharap Tak Gunakan...
Putin Berharap Tak Gunakan Senjata Nuklir di Ukraina, Ini Alasannya
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved