Eks Bos Bandara Korsel Ditemukan Tewas setelah Tragedi Jeju Air Tewaskan 179 Orang

Kamis, 23 Januari 2025 - 07:44 WIB
loading...
Eks Bos Bandara Korsel...
Mantan bos perusahaan Korea Selatan yang mengelola Bandara Internasional Muan ditemukan tewas beberapa minggu setelah tragedi Jeju Air tewaskan 179 orang di bandara tersebut. Foto/Korea JoongAng Daily
A A A
SEOUL - Seorang mantan bos presiden perusahaan Korea Selatan (Korsel) yang mengelola Bandara Internasional Muan ditemukan tewas beberapa minggu setelah tragedi pesawat Jeju Air di badara tersebut yang menewaskan 179 orang.

Polisi mengatakan Son Chang-wan—yang memimpin Korea Airports Corporation milik pemerintah dari tahun 2018 hingga 2022—ditemukan tewas diduga bunuh diri.

Menurut polisi tidak ada tanda-tanda penyusupan atau bukti pembunuhan di rumahnya.

Menurut laporan dari New York Times, Kamis (23/1/2025), Son tidak diselidiki atas kecelakaan Jeju Air.



Korea Airports Corporation mengatakan kepada media tersebut bahwa mereka tidak memiliki pernyataan tentang kematian Son dengan alasan itu masalah pribadi.

Son memimpin Korea Airports Corporation pada tahun 2020 ketika renovasi dimulai di Bandara Internasional Muan, lokasi tragedi Jeju Air pada 29 Desember 2024.

Salah satu penyebab kecelakaan yang sedang diselidiki adalah keselamatan landasan pacu di bandara tersebut.

Dari 181 orang, hanya dua yang selamat dalam kecelakaan pesawat Jeju Air di Bandara Internasional Muan.

Pesawat Boeing 737-800 berusia 15 tahun itu tergelincir melintasi landasan pendaratan tanpa roda pendaratan dan menabrak pagar beton yang berisi antena, lalu terbakar dan meledak.

Penyebab langsung kecelakaan masih dalam penyelidikan. Sistem perekam kotak hitam pesawat berhenti bekerja empat menit sebelum kecelakaan terjadi, sehingga mempersulit para inspektur untuk mengetahui penyebab kecelakaan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
4 Bulan setelah Deklarasikan...
4 Bulan setelah Deklarasikan Darurat Militer, Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol yang Dimakzulkan Akhirnya Dicopot
Sudah Terbang di Samudra...
Sudah Terbang di Samudra Hindia, Pesawat Ini Putar Balik ke Bandara setelah Penumpang Mencoba Buka Pintu
Sugianto Dipuji sebagai...
Sugianto Dipuji sebagai Pahlawan karena Menyelamatkan Lansia saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
Ganasnya Kebakaran Terbesar...
Ganasnya Kebakaran Terbesar Korsel: 26 Orang Tewas, Helikopter Pemadam Malah Jatuh
Pesawat Air France Terbang...
Pesawat Air France Terbang ke Karibia Putar Balik Hanya karena Penumpang Kehilangan Ponsel
170.000 Bayi Korea Selatan...
170.000 Bayi Korea Selatan Diekspor ke Berbagai Negara untuk Diadopsi
Rasanya seperti Kiamat,...
Rasanya seperti Kiamat, Kebakaran Hutan di Korea Selatan Tewaskan 24 Orang
Calon Kuat Presiden...
Calon Kuat Presiden Korsel Setelah Yoon Suk Yeol Digulingkan, Salah Satunya Pendukung Senjata Nuklir
Yoon Suk Yeol Jadi Presiden...
Yoon Suk Yeol Jadi Presiden Ke-2 Korsel yang Dimakzulkan, Tak Dapat Uang Pensiun
Rekomendasi
Contraflow Tol Jagorawi...
Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Dihentikan, Lalu Lintas Kembali Normal
Chip AI Jadi Senjata...
Chip AI Jadi Senjata China untuk Melawan AS Terkait Tarif Impor Baru
Pemakaman Ray Sahetapy...
Pemakaman Ray Sahetapy Diselimuti Suasana Haru, Tangis Keluarga Tak Terbendung
Berita Terkini
Siapa Sultan Hassanal...
Siapa Sultan Hassanal Bolkiah? Raja Brunei yang Punya Koleksi Ribuan Mobil
16 menit yang lalu
4 Bulan setelah Deklarasikan...
4 Bulan setelah Deklarasikan Darurat Militer, Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol yang Dimakzulkan Akhirnya Dicopot
1 jam yang lalu
Siapa Yuri Napso? Anggota...
Siapa Yuri Napso? Anggota Parlemen Rusia Dipecat setelah Membolos Kerja selama 200 Hari Tanpa Alasan
2 jam yang lalu
Pihak Ketiga Berusaha...
Pihak Ketiga Berusaha Gagalkan Perundingan AS-Rusia, Siapa Mereka?
3 jam yang lalu
Trump Pilih Kasih, Mengapa...
Trump Pilih Kasih, Mengapa AS Tidak Kenakan Perang Tarif kepada Rusia?
4 jam yang lalu
Siapa Sultan Qaboos?...
Siapa Sultan Qaboos? Penguasa Oman yang Berkuasa 50 Tahun setelah Menggulingkan Ayahnya dalam Kudeta Istana
5 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved