Rusia Serang Ukraina Besar-besaran, Negara NATO Ini Kerahkan Jet Tempur

Senin, 18 November 2024 - 09:45 WIB
loading...
A A A
Sementara itu, Kementerian Pertahanan Rusia mengonfirmasi bahwa militer Moskow telah melakukan serangan besar-besaran dengan senjata berbasis udara dan laut berpresisi tinggi dan pesawat nirawak serang pada Minggu dini hari.

"Moskow menargetkan fasilitas infrastruktur energi penting Kyiv yang mendukung operasi kompleks industri militer Ukraina dan perusahaan-perusahaan yang memproduksi produk militer," kata pemerintah Rusia.

Pejabat Ukraina telah memperkirakan serangan Rusia terhadap infrastruktur energi vital negara itu menjelang musim dingin. Kyiv telah memohon agar negara-negara Barat yang mendukungnya meningkatkan pertahanan udara untuk mencegat rudal dan pesawat nirawak Rusia.

Menteri Energi Ukraina Herman Halushchenko mengatakan pada Minggu pagi bahwa Rusia telah menyerang generator dan pemancar listrik di seluruh negeri, yang memicu pemadaman listrik.

"Kami berterima kasih kepada semua unit pertahanan udara kami yang berpartisipasi dalam menangkis serangan ini: pasukan rudal antipesawat, penerbangan kami—pilot F-16, pesawat Su, dan MiG, kelompok penembak mobile, dan unit perang elektronik—semuanya bekerja sama secara terorganisasi dan terkoordinasi," imbuh Zelensky, seperti dikutip Newsweek, Senin (18/11/2024).
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1313 seconds (0.1#10.140)