Teheran Klaim Inggris Bakal Bebaskan Tankernya

Selasa, 13 Agustus 2019 - 18:43 WIB
Teheran Klaim Inggris...
Teheran Klaim Inggris Bakal Bebaskan Tankernya
A A A
TEHERAN - Iran mengatakan bahwa Inggris akan segera membebaskan kapal tanker minyaknya Grace 1. Hal itu dilakukan setelah pertukaran beberapa dokumen yang akan membantu pembebasan kapal yang disita itu.

"Inggris tertarik untuk melepaskan tanker minyak Iran Grace 1 setelah pertukaran beberapa dokumen, kami berharap pembebasan itu akan segera terjadi," kata Wakil Kepala Pelabuhan dan Organisasi Maritim Iran, Jalil Eslami, dalam pernyataan yang dilaporkan oleh kantor berita Iran, IRNA, seperti dilansir Reuters, Selasa (13/8/2019).

Marinir Kerajaan Inggris menangkap kapal tanker minyak Iran Grace 1 pada 4 Juli di lepas pantai wilayah Mediterania Britania di Gibraltar. Kapal tersebut diduga telah melanggar sanksi Uni Eropa dengan membawa minyak ke Suriah, yang dibantah oleh Iran.

"Kapal itu disita berdasarkan tuduhan palsu ... kapal itu belum dibebaskan," kata Eslami.

Dua minggu setelah penangkapan kapal tanker Iran, Garda Revolusi Iran menangkap sebuah kapal tanker Inggris, Stena Impero, dekat Selat Hormuz. Iran menuduhnya melakukan pelanggaran laut. Inggris menganggap tindakan itu sebagai pembalasan ilegal.

Kejadian ini membuat Inggris mencetuskan usulan untuk membuat patroli maritim gabungan yang dipimpin oleh Uni Eropa di Selat Hormuz untuk mengamankan kapal tanker yang melalui jalur laut vital bagi perdagangan minyak dunia itu. Sejumlah negara seperti Prancis, Italia, Belanda dan Denmark menyatakan kesediaannya untuk ikut dalam misi tersebut.

Sebelumnya, proposal untuk melindungi Selat Hormuz juga datang dari AS pada bulan Juni lalu. Namun saat itu negara-negara Eropa tidak tertarik dengan ide tersebut.
(ian)
Berita Terkait
Inggris Nilai Embargo...
Inggris Nilai Embargo Senjata Bisa Jadi 'Senjata' Tekan Iran
Iran Bongkar Jaringan...
Iran Bongkar Jaringan Demonstran Asing, Tuding Inggris Terlibat
Inggris-Prancis Kutuk...
Inggris-Prancis Kutuk Sikap Keras Iran pada Demonstran
Iran Panggil Dubes Inggris...
Iran Panggil Dubes Inggris dan Norwegia di Tengah Kerusuhan
Suasana Terkini Stadion...
Suasana Terkini Stadion Khalifa Jelang Laga Inggris vs Iran di Piala Dunia 2022 Qatar
Inggris Desak Iran Berhenti...
Inggris Desak Iran Berhenti Perlakukan Tidak Adil Pemilik Kewarganegaraan Ganda
Berita Terkini
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
6 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
6 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
7 jam yang lalu
Kata-kata Wasiat Paus...
Kata-kata Wasiat Paus Fransiskus tentang Gaza dan Genosida oleh Israel
8 jam yang lalu
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
9 jam yang lalu
Apa yang Terjadi setelah...
Apa yang Terjadi setelah Seorang Paus Meninggal?
9 jam yang lalu
Infografis
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved