Iran: Pejabat AS Jadi Pion Dalam Permainan Netanyahu

Rabu, 24 April 2019 - 12:33 WIB
Iran: Pejabat AS Jadi Pion Dalam Permainan Netanyahu
Iran: Pejabat AS Jadi Pion Dalam Permainan Netanyahu
A A A
NEW YORK - Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif menggambarkan pejabat pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump sebagai pion dalam permainan Benjamin Netanyahu. Dia memperingatkan terhadap konsekuensi dari permainan sangat berbahaya Israel yang mereka mainkan.Berbicara saat melakukan kunjungan ke kantor pusat PBB di New York, untuk menghadiri pertemuan Majelis Umum PBB tentang multilateralisme dan perdamaian, Zarif mengatakan orang-orang di sekitar Trump lebih mementingkan Israel daripada AS."Dengan AS, dengan kedudukan AS di dunia, tampaknya Trump dan orang-orang saat ini di Gedung Putih lebih memperhatikan dan mempertimbangkan kepentingan Israel daripada kepentingan AS," kata Zarif dalam sebuah pernyataan.“Mereka telah menjadi pion dalam permainan Israel yang sangat berbahaya, bahkan permainan Netanyahu di wilayah kami dan ini sangat disayangkan dan sangat berbahaya," sambungnya, seperti dilansir PressTV pada Rabu (24/4).Zarif kemudian menyebut AS sebagai sumber ketidakstabilan di kawasan. Dia mengatakan Washington juga bekerja sama dengan dan mendukung sumber ketidakstabilan lainnya di kawasan, termasuk Arab Saudi dan UEA, yang dalam pandangannya adalah negara-negara yang telah melanggar setiap prinsip hukum humaniter internasional."AS perlu menilai kembali kebijakan mereka dan kembali ke perilaku normal di kancah internasional. AS saat ini adalah negara yang telah melanggar hampir semua perjanjian yang telah disepakati. AS belum menunjukkan bahwa mereka adalah mitra negosiasi yang kredibel dan justru menunjukkan penghinaan terhadap hukum internasional dan perjanjian serta keputusannya sendiri di masa lalu," tukasnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4894 seconds (0.1#10.140)