Perdana Menteri Denmark Diserang dan Dipukuli

Sabtu, 08 Juni 2024 - 06:36 WIB
loading...
Perdana Menteri Denmark...
Perdana Menteri (PM) Denmark Mette Frederiksen. Foto/REUTERS
A A A
KOPENHAGEN - Perdana Menteri (PM) Denmark Mette Frederiksen diserang di alun-alun umum di Kopenhagen pada hari Jumat (7/6/2024).

Polisi telah menangkap seorang tersangka pria, dan Frederiksen diyakini tidak mengalami luka serius.

Serangan itu terjadi di alun-alun Kultorvet di pusat ibu kota Denmark. Sebelum serangan itu, Frederiksen telah berkampanye dengan kandidat utama partainya untuk pemilu Uni Eropa, Christel Schaldemose, menurut laporan media lokal.

"Mette Frederiksen hari ini diserang dan dipukuli oleh seorang pria di Kultorvet di Kopenhagen. Mette tentu saja terkejut dengan serangan itu. Saya harus mengatakan bahwa itu mengguncang kita semua yang dekat dengannya," tulis Menteri Lingkungan Denmark Magnus Heunicke dalam pernyataan di media sosial.

Kantor Frederiksen mengatakan perdana menteri terkejut dengan insiden itu, tetapi tidak memberikan komentar lebih lanjut.

Seorang sumber yang tidak disebutkan namanya mengatakan kepada surat kabar Denmark Ekstra Bladet bahwa Frederiksen tidak mengalami luka serius, tetapi "sangat terguncang."

Polisi telah menahan seorang tersangka pria, DR News melaporkan.

Serangan terhadap Frederiksen terjadi kurang dari sebulan setelah seorang pria bersenjata berusaha membunuh Perdana Menteri Slowakia Robert Fico.

Pemimpin Slowakia itu kini telah pulih dari penembakan, yang dia kaitkan dengan "kebencian dan agresivitas" oposisi politik Slowakia yang pro-Barat.

Para penentang dan sekutu Frederiksen mengutuk serangan hari Jumat itu. "Anda boleh saja tidak setuju soal politik, tetapi kekerasan adalah dan akan tetap sama sekali tidak dapat diterima," tulis Peter Skaarup dari Partai Demokrat Denmark yang berhaluan kanan.

"Pikiran hangat untuk Perdana Menteri Mette Frederiksen, yang, apa pun yang terjadi, harus diizinkan untuk menjalankan kampanye pemilihannya tanpa menjadi sasaran serangan kekerasan," pungkas dia.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
Kremlin: Eropa Menginginkan...
Kremlin: Eropa Menginginkan Perang, Bukan Perundingan!
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
Uni Eropa Larang Calon...
Uni Eropa Larang Calon Anggotanya Rayakan Kemenangan Perang Dunia II di Moskow
Mantan PM Malaysia Abdullah...
Mantan PM Malaysia Abdullah Ahmad Badawi Meninggal Dunia
Ironis! Tak Ada Negara...
Ironis! Tak Ada Negara Uni Eropa yang Mau Menangkap Netanyahu, Si Penjahat Perang Gaza
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
3 Negara yang Tidak...
3 Negara yang Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!  
Status Ojol Bakal Diubah...
Status Ojol Bakal Diubah Jadi Pelaku UMKM, Grab Beri Catatan Ini
Berita Terkini
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
10 menit yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
1 jam yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
2 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
3 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
4 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
5 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved