Para Anggota Parlemen AS: Biarkan Ukraina Gunakan Senjata Amerika untuk Serang Wilayah Rusia!

Kamis, 23 Mei 2024 - 05:55 WIB
loading...
Para Anggota Parlemen AS: Biarkan Ukraina Gunakan Senjata Amerika untuk Serang Wilayah Rusia!
Para anggota Parlemen AS minta Menhan Lloyd Austin izinkan Ukraina serang wilayah Rusia dengan senjata Amerika. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Para anggota Parlemen Amerika Serikat (AS) telah mengajukan permintaan kepada Menteri Pertahanan Lloyd Austin untuk mengizinkan Ukraina menyerang wilayah Rusia dengan senjata Amerika.

Mereka juga menyerukan peningkatan bantuan militer secara keseluruhan ke Kyiv.

Permintaan diajukan melalui surat, menyusul pertemuan antara anggota Parlemen AS dan sekelompok anggota Parlemen Ukraina yang mengunjungi Washington pekan lalu.

Mengutip laporan Russia Today, Kamis (23/5/2024), permintaan utama dari para penulis surat tersebut adalah “agar Austin mengizinkan penggunaan senjata yang disediakan AS untuk menyerang sasaran strategis di wilayah Rusia dalam keadaan tertentu.”



Pekan lalu, juru bicara Departemen Pertahanan AS Sabrina Singh menegaskan kembali pendirian Pentagon bahwa senjata Amerika hanya dapat dikerahkan untuk merebut kembali wilayah kedaulatan Ukraina, bukan untuk menargetkan wilayah Rusia.

Para anggota Parlemen, termasuk Ketua Komite Tetap Intelijen Parlemen, Mike Turner, anggota peringkat komite, Jim Himes, dan mantan presiden Majelis Parlemen NATO Gerry Connolly, berpendapat: “Rakyat Ukraina tidak mampu membela diri karena kebijakan pemerintahan [Presiden Joe Biden] saat ini.”

“Adalah penting bahwa para komandan Kyiv diberi kemampuan untuk melakukan berbagai operasi penuh yang diperlukan untuk merespons serangan Moskow,” bunyi surat tersebut.

Menurut para penulis surat, anggota Parlemen Ukraina mengatakan kepada mereka bahwa Kyiv membutuhkan hingga tujuh baterai sistem rudal Patriot tambahan buatan AS untuk mencegat rudal dan drone Rusia.

Menurut para anggota parlemen AS, Amerika harus memberikan pelatihan kepada lebih banyak pilot Ukraina untuk menerbangkan jet tempur F-16 rancangan Amerika, yang telah dijanjikan untuk Kyiv oleh negara-negara Barat tahun lalu, namun belum dipasok.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1653 seconds (0.1#10.140)
pixels