Israel Bantah Terlibat dalam Kematian Presiden Iran

Selasa, 21 Mei 2024 - 20:15 WIB
loading...
Israel Bantah Terlibat...
Anggota tim penyelamat bekerja di lokasi jatuhnya helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi, di Varzaqan, Provinsi Azerbaijan Timur, Iran, 20 Mei 2024. Foto/WANA
A A A
TEL AVIV - Sumber pemerintah Israel menyatakan negara Zionis itu tidak ada hubungannya dengan kematian Presiden Iran Ebrahim Raisi dalam kecelakaan helikopter pada Minggu (19/5/2024).

Reuters melaporkan hal itu mengutip seorang pejabat Israel yang tidak disebutkan namanya.

Raisi dan beberapa pejabat Iran lainnya, termasuk Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian, tewas ketika helikopter yang mereka tumpangi jatuh di provinsi pegunungan Azerbaijan Timur di barat laut Iran.

Setelah lebih dari sepuluh jam pencarian, terhambat kabut dan hujan, presiden Iran dan rombongannya dipastikan tewas.

Kepala negara Iran itu telah melakukan perjalanan ke wilayah perbatasan setelah bersama Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev pada Sabtu untuk meresmikan bendungan.

Raisi berjanji mengunjungi masing-masing dari 30 provinsi di Iran setidaknya setahun sekali, dan dia juga secara rutin melakukan perjalanan keliling negara tersebut.

Kematiannya telah memicu spekulasi bahwa musuh lama Iran, Israel, mungkin berada di balik kecelakaan tersebut.

Pada Senin, seorang pejabat Israel, yang tidak mau disebutkan namanya, membantah keterlibatan negaranya dalam kecelakaan itu, dan mengatakan kepada Reuters, “Bukan kami yang melakukannya.”

Putaran ketegangan terbaru antara Israel dan Iran dimulai pada 1 April, setelah dugaan serangan udara Israel menghantam konsulat Iran di ibu kota Suriah, Damaskus.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
Berita Terkini
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
12 menit yang lalu
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
1 jam yang lalu
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
2 jam yang lalu
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
3 jam yang lalu
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
4 jam yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
5 jam yang lalu
Infografis
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Bandar Abbas Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved