Sukarela, Pangeran Philip Serahkan SIM ke Polisi

Minggu, 10 Februari 2019 - 09:41 WIB
Sukarela, Pangeran Philip Serahkan SIM ke Polisi
Sukarela, Pangeran Philip Serahkan SIM ke Polisi
A A A
LONDON - Suami Ratu Elizabeth, Pangeran Philip, secara sukarela menyerahkan SIM miliknya kepada pihak kepolisian Inggris setelah kecelakaan bulan lalu. Demikian pernyataan yang dikeluarkan pihak Istana Buckingham.

"Setelah pertimbangan matang, Duke of Edinburgh telah mengambil keputusan untuk secara sukarela menyerahkan SIM-nya," kata istana kerajaan dalam sebuah pernyataan seperti dilansir dari Reuters, Minggu (10/2/2019).

Philip selamat dari kecelakaan pada 17 Januari lalu tanpa cedera ketika mobil Land Rover yang dikendarainya terbalik dalam sebuah tabrakan dengan mobil lain di dekat kediaman bangsawan Sandringham, Inggris timur.

Pengemudi lain, seorang wanita berusia 28 tahun, menderita luka di lututnya dan seorang wanita berusia 45 tahun di dalam mobil, yang juga memiliki bayi berusia sembilan bulan, mengalami patah pergelangan tangan.

Baca Juga: Pangeran Philip Tabrakan di Jalan, Mobil Land Rovernya Terbalik

Saksi mata mengatakan Philip masuk ke jalan utama setelah berkeliling.

Philip, yang menyatakan sinar matahari telah mempengaruhi penglihatannya saat kecelakaan itu, juga menerima peringatan dari polisi karena mengemudi tanpa sabuk pengaman dua hari setelah kecelakaan itu.

Polisi Norfolk telah mengkonfirmasi bahwa pria berusia 97 tahun itu secara sukarela menyerahkan SIMnya kepada petugas pada hari Sabtu. SIM itu nantinya akan diteruskan ke otoritas lisensi Inggris, DVLA.

"File investigasi untuk tabrakan (17 Januari) telah diserahkan ke Layanan Kejaksaan untuk dipertimbangkan," tambah pernyataan itu.

Philip pensiun dari kehidupan publik pada tahun 2017, meskipun ia kadang-kadang masih muncul bersama istrinya yang berusia 92 tahun di acara-acara resmi.

Tidak ada usia legal di Inggris untuk berhenti mengemudi, tetapi pengemudi di atas 70 harus memperbarui SIM mereka setiap tiga tahun.

Philip sempat mensopiri Presiden Barrack Obama dan istrinya Michelle untuk makan siang di Windsor Castle selama kunjungan kenegaraan mereka ke Inggris pada tahun 2016, mendorong Obama untuk mengatakan: "Saya harus mengatakan bahwa saya belum pernah disopiri oleh Duke of Edinburgh sebelumnya, tetapi saya dapat melaporkan bahwa itu sangat mulus."

Sang ratu, seorang pengemudi militer terlatih selama Perang Dunia II, dikatakan telah mengejutkan Raja Arab Saudi Abdullah, yang saat itu menjadi putra mahkota, dengan naik ke kursi pengemudi dan membawanya untuk berkeliling di tanah miliknya selama kunjungan ke Inggris pada tahun 1998.

Pada saat itu, wanita dilarang mengemudi di Arab Saudi.

Dengan blak-blakan namun sangat pribadi, Philip mempunyai reputasi untuk komentar kasar dan sering menjadi berita utama terkait kesalahan verbal selama acara seremonial.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3148 seconds (0.1#10.140)