Bos Pentagon Dilarikan ke Rumah Sakit karena Darurat Terkait Kandung Kemih

Senin, 12 Februari 2024 - 07:03 WIB
loading...
Bos Pentagon Dilarikan...
Bos Pentagon atau Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd Austin dilarikan ke rumah sakit karena keadaan darurat medis terkait kandung kemihnya. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Bos Pentagon atau Menteri Pertahanan (Menhan) Amerika Serikat (AS) Lloyd Austin dilarikan ke rumah sakit (RS) karena keadaan darurat medis pada hari Minggu.

"Austin dibawa oleh petugas keamanannya ke Pusat Medis Militer Nasional Walter Reed untuk diperiksa gejalanya yang menunjukkan munculnya masalah kandung kemih," kata juru bicara Pentagon Mayor Jenderal Pat Ryder, seperti dikutip Reuters, Senin (12/2/2024).

"Austin mempertahankan fungsi dan tugas kantornya,” lanjut Ryder, seraya menambahkan bahwa Wakil Menhan Kathleen Hicks bersiaga.



Ryder mengatakan bahwa Gedung Putih dan Kongres telah diberitahu tentang rawat inap Austin.

Austin sebelumnya menjalani operasi untuk mengobati kanker prostat pada 22 Desember 2023. Dia kemudian dirawat di rumah sakit selama dua minggu pada awal Januari 2024 karena komplikasi.

Kementerian Pertahanan telah dikritik atas cara penanganan rawat inap Austin pada Januari setelah terungkap bahwa Pentagon belum memberi tahu Presiden Joe Biden dengan benar hingga beberapa hari kemudian.

“Saya telah meminta maaf secara langsung kepada Presiden Biden dan saya telah mengatakan kepadanya bahwa saya sangat menyesal karena tidak segera memberi tahu dia bahwa saya mendapat diagnosis berat dan sedang menjalani perawatan,” kata Austin saat itu.

Dia menambahkan bahwa dirinya tidak pernah mengarahkan siapa pun untuk membuat Gedung Putih tidak mengetahui informasi mengenai rawat inapnya saat itu.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1449 seconds (0.1#10.140)