Pangkalan AS di Ladang Minyak Suriah Timur Diserang

Kamis, 08 Februari 2024 - 16:01 WIB
loading...
Pangkalan AS di Ladang...
Kendaraan militer AS berada di wilayah Suriah. Foto/AP
A A A
DAMASKUS - Pangkalan Amerika Serikat (AS) di ladang minyak Al-Omar di provinsi Deir ez-Zor, Suriah timur, ditembaki, dan suara ledakan terdengar dari sana.

Sumber lokal menjelaskan kabar itu kepada Sputnik. “Pangkalan Amerika di ladang minyak Al-Omar telah ditembaki dengan empat roket,” papar sumber tersebut.

Dia menambahkan ledakan di pangkalan tersebut telah terdengar setelah penembakan tersebut.

Helikopter AS dikerahkan setelah penembakan tersebut, menurut sumber itu.

AS terus mempertahankan pasukannya di wilayah Suriah yang kaya minyak meski tindakan itu ilegal menurut hukum internasional.

Banyak pihak menyebut AS mencuri minyak Suriah secara ilegal di negara tersebut. Suriah kerap memprotes kehadiran ilegal pasukan AS di negara tersebut.

“Perserikatan Bangsa-Bangsa mempunyai kewajiban meminta pertanggungjawaban Amerika Serikat atas penjarahan sumber daya minyak Suriah yang menyebabkan kerugian sebesar USD115 miliar bagi Damaskus,” tegas Wakil Menteri Luar Negeri Suriah Bassam Sabbah.

“Statistik terbaru kami menunjukkan bahwa total nilai kerugian langsung dan tidak langsung pada sektor minyak di Suriah telah melebihi USD115 miliar. Kami percaya bahwa PBB berkewajiban meminta pertanggungjawaban Amerika Serikat dan memintanya mengembalikan uang yang dijarah ini kepada Suriah,” papar Bassam saat berpidato di Majelis Umum PBB.



Pernyataan Bassam muncul ketika membahas kehadiran militer ilegal AS dan Turki di wilayah Suriah yang melanggar kedaulatan nasional dan integritas wilayahnya.

Menurut Bassam, tentara asing itu mendukung sejumlah milisi separatis dan kelompok teroris.

Pejabat Suriah juga mengutuk “infiltrasi” yang dilakukan beberapa pejabat politik dan militer Barat, antara lain, ke wilayah-wilayah pendudukan di negara tersebut, yang mengabaikan kedaulatan Suriah.
“Ini campur tangan yang mencolok dalam urusan dalam negeri,” papar Bassam.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Perisai Rudal Canggih AS, Namanya Golden Dome
Trump Cabut Visa Lebih...
Trump Cabut Visa Lebih dari 1.000 Mahasiswa Asing di AS, Apa Alasannya?
Israel Bersiap Menyerang...
Israel Bersiap Menyerang dengan Bom Canggih, Seberapa Kuat Pertahanan Udara Iran?
AS Bombardir Pelabuhan...
AS Bombardir Pelabuhan Bahan Bakar Yaman yang Dikuasai Houthi, 38 Orang Tewas
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
Protes Genosida di Gaza,...
Protes Genosida di Gaza, Maladewa Larang Turis Israel
ICC Selidiki Hongaria...
ICC Selidiki Hongaria karena Tolak Tangkap PM Israel Netanyahu
Rekomendasi
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Asbanda Luncurkan SP2D...
Asbanda Luncurkan SP2D Online, Bank Jatim Teken PKS Bersama Kemendagri
Berita Terkini
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
33 menit yang lalu
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
1 jam yang lalu
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
2 jam yang lalu
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
2 jam yang lalu
3 Riwayat Penyakit Raja...
3 Riwayat Penyakit Raja Salman, Pemimpin Arab Saudi yang Masih Tangguh di Usia Senja
3 jam yang lalu
8 Agen Mossad Israel...
8 Agen Mossad Israel yang Pernah Tertangkap: Operasi Rahasia yang Terbongkar
4 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved