Trump Sebut Penulis Buku 'Fire and Fury' Alami Gangguan Kejiwaan

Minggu, 14 Januari 2018 - 15:54 WIB
Trump Sebut Penulis Buku Fire and Fury Alami Gangguan Kejiwaan
Trump Sebut Penulis Buku 'Fire and Fury' Alami Gangguan Kejiwaan
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, mengatakan bahwa penulis buku yang baru dirilis tentang pemerintahan AS, Michael Wolff, alami gangguan kejiwaan. Trump pun menyebut informasi dalam buku itu salah.

Buku "Fire and Fury: Inside the Trump White House" dirilis minggu lalu. Buku ini menganalisis kerja pemerintah AS saat ini berdasarkan wawancara dengan mantan anggota staf Gedung Putih, termasuk mantan pembantu utama Trump, Steve Bannon.

"Begitu banyak berita palsu dilaporkan. Mereka bahkan tidak mencoba untuk mendapatkannya dengan benar, atau memperbaikinya ketika mereka salah. Mereka mempromosikan Buku palsu dari seorang penulis yang alami gangguan kejiwaan, yang dengan sengaja menulis informasi palsu. Media Mainstream menjadi gila karena kita memenangkan pemilu!" cuit Trump di akun Twitternya seperti dikutip dari Sputniknews, Minggu (14/1/2018).

Ketika kutipan pertama dari buku tersebut dikeluarkan, Gedung Putih membantah klaim tersebut, terutama yang berpendapat bahwa Trump tidak mengharapkan kemenangan dalam pemilihan tersebut dan istrinya Melania terkejut dengan prospek menjadi ibu negara.

Tim hukum Trump menuntut permintaan maaf dan pencabutan buku ini. Mereka juga menuduh penulis dan penerbit buku telah melakukan fitnah dan penghinaan. Trump mencela buku itu, menyebutnya "palsu" dan menyangkal bahwa pengarangnya memiliki akses ke Gedung Putih. Presiden AS juga mengumumkan bahwa pemerintahannya harus memeriksa secara seksama undang-undang pencemaran nama baik negara tersebut dan menguatkan mereka jika dianggap perlu.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3406 seconds (0.1#10.140)