NATO Tidak Punya Bukti Dugaan Dukungan Rusia terhadap Taliban

Jum'at, 27 Oktober 2017 - 00:19 WIB
NATO Tidak Punya Bukti...
NATO Tidak Punya Bukti Dugaan Dukungan Rusia terhadap Taliban
A A A
MOSKOW - NATO belum memberikan bukti dokumenter untuk mendukung klaimnya bahwa Rusia mendukung gerakan Taliban di Afghanistan. Begitu yang dikatakan Kepala Departemen Luar Negeri Kementerian Luar Negeri Rusia, Zamir Kabulov.

"Tidak ada dokumen yang disediakan. Hanya kata-kata. Kami juga meminta mitra NATO kami tentang helikopter tak dikenal yang diamati di Afghanistan, namun tidak mendapat jawaban," kata diplomat tersebut pada pertemuan Dewan NATO-Rusia seperti dikutip dari TASS, Jumat (27/10/2017).

Tuduhan bahwa Rusia mungkin memasok Taliban pertama kali muncul pada bulan Februari. Kala itu Komandan pasukan Amerika Serikat (AS) di Afghanistan, Jenderal John Nicholson mengatakan kepada Komite Senat bahwa Rusia telah meningkatkan secara nyata dukungan tersembunyi dan terselubung untuk militan Taliban dengan tujuan untuk merusak Amerika Serikat dan NATO.

Pejabat Rusia telah berulang kali membantah tuduhan tersebut.

"Tuduhan bantuan Rusia mitos terhadap Taliban bertujuan untuk mengalihkan perhatian masyarakat internasional dari banyak kesalahan Washington," kata Kementerian Luar Negeri dalam sebuah pernyataan pada bulan September.
(ian)
Berita Terkait
Rusia: NATO Hancurkan...
Rusia: NATO Hancurkan Seluruh Kemungkinan Format Kerjasama, Termasuk Soal Afghanistan
Jerman Berikan Bantuan...
Jerman Berikan Bantuan Perang untuk Ukraina Sebesar 6,5 Trilyun Rupiah
NATO Tangguhkan Seluruh...
NATO Tangguhkan Seluruh Dukungan untuk Pemerintah Afghanistan
NATO Tegaskan Dunia...
NATO Tegaskan Dunia Tidak akan Akui Taliban Jika Kuasai Afghanistan Secara Paksa
Rayakan Kepergian NATO,...
Rayakan Kepergian NATO, Taliban Arak Peti Mati AS, Inggris, dan Prancis
NATO Dilema Berat, Tarik...
NATO Dilema Berat, Tarik Atau Pertahankan Pasukan di Afghanistan
Berita Terkini
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
4 jam yang lalu
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
6 jam yang lalu
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
7 jam yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
7 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
8 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
9 jam yang lalu
Infografis
Takut Rusia, Negara-negara...
Takut Rusia, Negara-negara NATO Mundur dari Perjanjian Ranjau
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved