Delegasi China yang Dipimpin Wakil PM Sambangi Korea Utara, Ada Apa?

Kamis, 07 September 2023 - 11:09 WIB
loading...
Delegasi China yang...
Delegasi China yang dipimpin oleh Wakil Perdana Menteri akan mengunjungi Korea Utara. Foto/Ilustrasi
A A A
SEOUL - Delegasi Partai Komunis dan pemerintah China yang dipimpin oleh Wakil Perdana Menteri Liu Guozhong akan mengunjungi Korea Utara untuk mengambil bagian dalam perayaan hari berdirinya negara tersebut akhir pekan ini. Begitu laporan media pemerintah Korea Utara, KCNA, pada Kamis (7/9/2023).

"Kunjungan tersebut dilakukan atas undangan Komite Sentral Partai Pekerja Korea (WPK) yang berkuasa dan pemerintah Korea Utara," kata laporan itu seperti dikutip dari Channel News Asia.

WPK dipimpin oleh Kim Jong-un, yang keluarganya telah menguasai negara tersebut sejak didirikan pada tahun 1948.

Baca Juga: Perdana Menteri China akan Hadiri KTT G20 di India Gantikan Xi Jinping

Korea Utara merayakan hari pendiriannya pada tanggal 9 September, yang dikenal sebagai Hari Pendirian Republik, dan tahun ini akan menandai peringatan 75 tahun sejak semenanjung tersebut dibebaskan dari pendudukan Jepang.

Ini bukan pertama kalinya delegasi China mengunjungi Korea Utara.

Pada bulan Juli, delegasi China yang dipimpin oleh anggota Politbiro Partai Komunis China Li Hongzhong mengunjungi Pyongyang dan menghadiri parade militer memperingati 70 tahun berakhirnya Perang Korea – kunjungan pertama delegasi Tiongkok sejak pandemi ini.

Selama parade, Li dan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu, yang juga mengunjungi negara tersebut, terlihat di media pemerintah Korea Utara bahu-membahu dengan Kim saat mereka menyaksikan rudal balistik berujung nuklir milik Korea Utara, yang dilarang oleh Dewan Keamanan PBB.

Baca Juga: Kekuatan Militer Rusia dan Korea Utara jika Berkoalisi, Bisa Kalahkan AS?

Para pejabat Amerika Serikat (AS) mengatakan Kim Jong-un akan segera mengunjungi Rusia, yang merupakan perjalanan luar negeri pertamanya sejak pandemi COVID-19 berakhir, untuk membahas kemungkinan kesepakatan senjata dengan Presiden Vladimir Putin.

Bulan lalu Korea Utara mulai mengizinkan warganya kembali ke negaranya untuk pertama kalinya sejak tahun 2020, ketika negara tersebut menutup perbatasannya selama pandemi.

The New York Times, mengutip pejabat yang tidak disebutkan namanya, mengatakan kunjungan itu bisa dilakukan paling cepat minggu depan. Rusia mengatakan tidak ada komentar apapun mengenai laporan tersebut, dan media pemerintah Korea Utara belum menyebutkan adanya kunjungan ke Rusia.

Baca Juga: Korea Utara Gelar Latihan Serangan Nuklir Taktis
(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Huawei dan Jejak Pengaruh...
Huawei dan Jejak Pengaruh China di Jantung Demokrasi Eropa
5 Alasan China Mendukung...
5 Alasan China Mendukung Pakistan dalam Perang dengan India
AS: Jet Tempur J-10...
AS: Jet Tempur J-10 China Milik Pakistan Tembak Jatuh 2 Pesawat India, Salah Satunya Rafale
Dipantau Kim Jong-un,...
Dipantau Kim Jong-un, Korea Utara Gelar Latihan Serangan Balik Nuklir
Aktivitas Sektor Jasa...
Aktivitas Sektor Jasa China Menurun di Tengah Tekanan Tarif AS
Xi Jinping Tegaskan...
Xi Jinping Tegaskan Rusia dan China akan Lawan Paksaan di Panggung Dunia
Xi Jinping dan Putin...
Xi Jinping dan Putin Bertemu, China Perkuat Dukungan Ekonomi ke Rusia
Kim Jong Un Pantau Uji...
Kim Jong Un Pantau Uji Coba Rudal Balistik Korut, Tekankan Kesiapan Kekuatan Nuklir
Putin Ingin Berunding...
Putin Ingin Berunding Langsung dengan Ukraina, Tanpa Syarat
Rekomendasi
BYD Geser Honda, Inilah...
BYD Geser Honda, Inilah 10 Mobil Terlaris di Indonesia pada April 2025
Barcelona vs Real Madrid:...
Barcelona vs Real Madrid: Skor 4-3, Blaugrana Dekati Juara Liga Spanyol!
Prancis Bersiap Terjunkan...
Prancis Bersiap Terjunkan Pasukan Robot Khusus untuk Perang
Berita Terkini
Ini Bukti Militer Pakistan...
Ini Bukti Militer Pakistan Dicintai Rakyatnya, Pengusaha Ini Sumbang Rp2,9 Miliar
Hilang selama 43 Tahun,...
Hilang selama 43 Tahun, Jenazah Tentara Israel Ditemukan di Jantung Suriah
Gencatan Senjata India...
Gencatan Senjata India dan Pakistan Sangat Rapuh, Trump Tawarkan Bantuan
Benazir Bhutto Sunni...
Benazir Bhutto Sunni atau Syiah? Ini Jawabannya
Rayakan Kemenangan,...
Rayakan Kemenangan, Rakyat Pakistan Turun ke Jalan
Pakar Ini Ungkap Banyak...
Pakar Ini Ungkap Banyak Kejutan Pakistan yang Mengecoh Militer India
Infografis
600 Tentara Korea Utara...
600 Tentara Korea Utara Tewas saat Perang Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved