Krisis Guncang Penjara Inggris: 18 Sipir Wanita Terlibat Skandal Seks dengan Napi Pria

Minggu, 03 September 2023 - 20:09 WIB
loading...
Krisis Guncang Penjara...
Tiga dari 18 sipir wanita yang dipecat dari penjara terbesar Inggris karena terlibat skandal seks dengan napi pria. Foto/Polisi North Wales
A A A
LONDON - Krisis staf melanda penjara terbesar Inggris, HMP Berwyn. Total 18 sipir wanita telah dipecat setelah terlibat skandal seks dengan narapidana (napi) pria.

Pembangunan HMP Berwyn di Wrexham telah menelan biaya £212 juta dan dibuka untuk tahanan pada tahun 2016. Namun sejak itu, situs tahanan tersebut justru menjadi lokasi skandal seks dan narkoba, serta dikritik karena kebijakan liberalnya.

Laporan The Mirror pada Minggu (3/9/2023) mengungkap bagaimana 18 staf wanita di penjara tersebut dipecat karena skandal memalukan, termasuk berhubungan seks dengan napi pria.



Angka rekor tersebut, yang terungkap dalam permintaan Kebebasan Informasi, muncul setelah tiga dari sipir wanita tersebut diadili karena hubungan asmara terlarang.

Hubungan tersebut terjadi selama enam tahun terakhir di penjara yang dikelola swasta di Wrexham, North Wales.

Jennifer Gavan termasuk di antara para sipir yang terlibat skandal. Dia menerima £150 untuk menyelundupkan ponsel ke sel napi kasus perampokan; Alex Coxon. Keduanya kemudian ketahuan bertukar foto cabul melalui WhatsApp.

Gavan mengaku bersalah atas pelanggaran dan dijatuhi hukuman delapan bulan penjara.

Sipir wanita lainnya; Emily Watson dan Ayshea Gunn, juga dikurung setelah berselingkuh dengan napi. Watson terlibat hubungan seksual dengan napi pengedar narkoba John McGee, yang menjalani hukuman delapan tahun karena menyebabkan kematian lantaran mengemudi yang berbahaya.

Sedangkn Gunn berhubungan dengan napi kasus perampokan bersenjata; Khuram Razaq, dan bertukar foto dan video yang “sangat seksual”.

Laporan terbaru dari Dewan Pengawas Independen mengungkapkan bahwa berkurangnya jumlah staf pendukung perempuan di penjara telah menjadi “faktor destabilisasi terbesar” dalam menjalankan penjara.

Penelitian baru ini hanya mengamati periode dari Maret 2022 hingga Februari 2023, namun menemukan bahwa staf yang tidak berpengalaman di penjara Kategori B dan C, serta kekurangan staf secara umum, “berdampak buruk” pada pengoperasian penjara sejak akhir pandemi Covid-19 2023.

Juru bicara Asosiasi Petugas Penjara mengatakan kepada The Sun: “Di Berwyn, staf di sana yang hanya bertugas selama tiga atau empat bulan telah mengajar staf baru. Ketika Anda memasukkan staf muda dan mereka bercampur dengan tahanan berpengalaman-–banyak dari mereka kaya."
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
2 Jet Tempur Inggris...
2 Jet Tempur Inggris Cegat Sepasang Pesawat Rusia di Dekat Negara NATO
Untuk Pertama Kalinya,...
Untuk Pertama Kalinya, Italia Buka Ruang Seks di Penjara untuk Napi
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
Filsuf Oxford Ini Ungkap...
Filsuf Oxford Ini Ungkap Kematian Bukanlah Akhir, tapi Ada Akhirat setelah Kematian
Rusia Lacak Kapal Selam...
Rusia Lacak Kapal Selam Nuklir Inggris yang Teknologinya Dinilai Sangat Tua dan Ketinggalan Zaman
The Times: Inggris Terlibat...
The Times: Inggris Terlibat Perang Rusia-Ukraina, Termasuk Kerahkan Pasukan Rahasia
Dua Turis China Berhubungan...
Dua Turis China Berhubungan Intim di Trotoar Thailand pada Siang Bolong, Orang-orang Terkejut
Nubuat Abad Ke-12 Ramalkan...
Nubuat Abad Ke-12 Ramalkan Pengganti Paus Fransiskus dan Datangnya Hari Kiamat
Bagaimana Proses Pemakaman...
Bagaimana Proses Pemakaman Paus Fransiskus? Berikut Penjelasannya
Rekomendasi
10 Artis Indonesia yang...
10 Artis Indonesia yang Pernah Bertemu Paus Fransiskus, Lyodra Tampil di Misa Akbar
DPP dan DPW Partai Perindo...
DPP dan DPW Partai Perindo se-Jakarta Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029
KPK Geledah Kantor Dinas...
KPK Geledah Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Lampung Tengah
Berita Terkini
Sentil China, Jenderal...
Sentil China, Jenderal AS Nyatakan Siap Melawan Agresi Asia
1 jam yang lalu
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
2 jam yang lalu
Berapa Gaji Paus Fransiskus?...
Berapa Gaji Paus Fransiskus? Ternyata Selama Ini Disumbangkan
3 jam yang lalu
5 Paus dengan Jabatan...
5 Paus dengan Jabatan Tersingkat, Ada yang Tak Genap 2 Minggu
3 jam yang lalu
Para Kardinal Bertemu...
Para Kardinal Bertemu Tetapkan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus dan Bahas Pemilihan Paus Baru
3 jam yang lalu
ATM Emas Ini Viral,...
ATM Emas Ini Viral, Perhiasan Dilebur dan Menghasilkan Uang dalam 30 Menit
4 jam yang lalu
Infografis
Krisis Militer Inggris,...
Krisis Militer Inggris, 15.000 Tentara Inggris Pilih Mundur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved