Kongres AS: Keluarga Biden Terima Uang dari Rusia, Ukraina, dan Kazakhstan

Kamis, 10 Agustus 2023 - 20:01 WIB
loading...
Kongres AS: Keluarga Biden Terima Uang dari Rusia, Ukraina, dan Kazakhstan
Presiden AS Joe Biden dan putranya Hunter Biden. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Komite Pengawas Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika Serikat (AS) pada Rabu (9/8/2023) menerbitkan tanda terima yang menunjukkan Hunter Biden menerima uang dari Rusia, Ukraina, dan Kazakhstan dengan memperdagangkan nama keluarga.

Hunter Biden merupakan putra Presiden AS saat ini Joe Biden. Komite DPR AS mengatakan telah mengidentifikasi pembayaran USD20 juta dari sumber asing ke perusahaan Hunter Biden, yang mereka gambarkan sebagai kedok untuk menjual akses ke "jaringan Biden" sementara ayahnya adalah wakil presiden AS era Barack Obama (2009-2017).

“Selama masa jabatan wakil presiden Joe Biden, Hunter Biden menjualnya sebagai 'merek' untuk meraup jutaan dari oligarki di Kazakhstan, Rusia, dan Ukraina. Tampaknya tidak ada layanan nyata yang diberikan selain akses ke jaringan Biden, termasuk Joe Biden sendiri. Dan Hunter Biden tampaknya telah menyampaikannya,” ungkap Ketua Komite DPR AS James Comer dari Partai Republik Kentucky.

Memo bank ketiga yang diterbitkan Comer sejauh ini menunjukkan transfer kawat 14 Februari 2014 dari "oligarki Rusia Yelena Baturina" ke Rosemont Seneca Thornton, perusahaan cangkang yang dijalankan Hunter Biden dan mitra bisnisnya Devon Archer.

“Dari USD3,5 juta yang ditransfer oleh Baturina, USD1 juta ditransfer langsung ke Archer, sedangkan sisanya digunakan untuk memulai Rosemont Seneca Bohai, akun baru yang digunakan untuk menerima lebih banyak dana dari luar negeri,” papar Komite DPR AS.



Memo lain menunjukkan Hunter Biden dan Archer sama-sama ditunjuk sebagai dewan direksi Burisma Holdings, perusahaan gas Ukraina yang dijalankan Mykola Zlochevsky, masing-masing USD1 juta per tahun.

Burisma sebelumnya telah membayar Hunter Biden sebagai penasihat, tetapi mengundang dia dan Archer ke dewan setelah pertemuan yang diselenggarakan Zlochevsky dan sekretaris perusahaan Burisma Vadim Pozharsky pada musim semi 2014 di Danau Como di Italia.

“Wakil Presiden Joe Biden saat itu mengunjungi Ukraina segera setelah pembayaran pertama mereka,” papar Komite DPR AS, dan Hunter mengklaim kunjungan tersebut menunjukkan “nilai” yang dia berikan kepada perusahaan.

Transaksi penting ketiga terjadi pada April 2014, ketika “oligarki Kazakhstan” Kenes Rakishev mentransfer USD142.300 ke Rosemont Seneca Bohai.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)