Kedubes Swedia Dibakar Jelang Aksi Baru Pembakaran Al-Qur'an

Kamis, 20 Juli 2023 - 10:26 WIB
loading...
Kedubes Swedia Dibakar...
Demonstran menyerbu Kedutaan Besar (Kedubes) Swedia di Irak dan membakar gedung tersebut. Foto/twitter
A A A
BAGHDAD - Kerumunan besar demonstran menyerbu Kedutaan Besar (Kedubes) Swedia di Irak dan membakar gedung tersebut.

Aksi tersebut sebagai protes terhadap pemberian izin resmi oleh pemerintah Swedia pada rencana pembakaran Al-Qur’an, yang direncanakan di luar Kedubes Irak di Stockholm.

“Ratusan orang berbondong-bondong ke misi diplomatik pada dini hari Kamis pagi (20/7/2023), setelah ulama Syiah berpengaruh Muqtada al-Sadr meminta para pendukungnya berdemonstrasi,” ungkap laporan Reuters.



Cuplikan dari tempat kejadian telah beredar online, dengan satu klip menunjukkan saat para demonstran menyerbu kedutaan.

Api dan asap dapat dilihat di video lain, dengan gumpalan hitam mengepul dari jendela kedutaan saat pengunjuk rasa meneriakkan slogan-slogan.

Sumber yang dikutip Reuters mengatakan tidak ada staf kedutaan yang terluka selama protes tersebut, tetapi tidak memberikan rincian lainnya.



Demonstrasi dilaporkan didorong oleh persetujuan pemerintah Swedia untuk pertunjukan pembakaran Al-Qur’an yang akan digelar di depan Kedutaan Besar Irak di Stockholm pada Kamis.

Aksi serupa dilakukan bulan lalu di lokasi yang sama, memicu protes panas di Bagdad yang juga menyaksikan massa yang marah menyerbu Kedutaan Besar Swedia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Fakta Pembukaan Kedutaan...
5 Fakta Pembukaan Kedutaan Besar Fiji untuk Israel di Yerusalem
Potret Raja Faisal II...
Potret Raja Faisal II dari Irak Cium Tangan Ratu Elizabeth II di Inggris
Politikus Denmark Bakar...
Politikus Denmark Bakar Alquran di Depan Kedubes Turki
4 Fakta Salwan Momika...
4 Fakta Salwan Momika Si Pembakar Al-Quran Ditembak Mati saat Live TikTok di Swedia
Akhir Tragis Salwan...
Akhir Tragis Salwan Momika: Dulu Tertawa Bakar Al-Quran, Kini Ditembak Mati saat Live TikTok
Salwan Momika Si Pembakar...
Salwan Momika Si Pembakar Al-Quran Ditembak Mati saat Live TikTok, Swedia Salahkan Kekuatan Asing
Salwan Momika, Pria...
Salwan Momika, Pria Pembakar Al-Qur'an Ditembak Mati di Swedia
5 Fakta Penutupan Kedubes...
5 Fakta Penutupan Kedubes Israel di Irlandia, Termasuk Imbas Pengakuan Negara Palestina
Terungkap, 3.000 Tentara...
Terungkap, 3.000 Tentara Rezim Suriah Kabur ke Irak tapi Tak Diberi Suaka
Rekomendasi
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Ketika Prabowo Cari...
Ketika Prabowo Cari Jaksa Agung: Nggak Hadir Ya, Lagi Ngejar-ngejar Orang
Mobil Dinas Dipakai...
Mobil Dinas Dipakai Mudik Lebaran, Ini Sanksinya
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
28 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Akui...
Militer Israel Akui Gagal Hadapi Operasi Badai al-Aqsa 7 Oktober
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved