20 Politikus Terkaya di Dunia, Mayoritas dari Timur Tengah

Rabu, 07 Juni 2023 - 11:47 WIB
loading...
20 Politikus Terkaya...
Presiden Rusia Vladimir Putin menjadi politikus terkaya di dunia. Foto/Reuters
A A A
WASHINGTON - Politik dikenal sebagai wadah orang yang memiliki uang. Meskipun, banyak juga orang yang menjadikan politik sebagai sumber uang. Tak mengherankan pula jika para politikus dunia juga berstatus sebagai orang kaya atau pun miliarder .

Sumber kekayaan para politikus itu sebagian didapatkan dari bisnis yang dikembangkan sebelum masuk dunia politik. Ada juga, kekayaan tersebut diperoleh karena kekuasaannya. Banyak juga, politikus atau pemimpin dunia meraih kekayaan dari warisan dari keluarga karena status pemerintahan berbentuk kerajaan.

Berdasarkan data dari Forbes dan Wealthy Gorilla, berikut adalah 20 politisi terkaya di dunia.

20. Donald Trump

20 Politikus Terkaya di Dunia, Mayoritas dari Timur Tengah

Foto/Reuters

Kekayaan Bersih: USD3,1 miliar (Rp46 triliun).

Donald Trump merupakan Presiden Amerika Serikat ke-45. Sebelum memasuki politik dia adalah seorang pengusaha dan tokoh televisi. Trump adalah salah satu orang paling terkenal di dunia.

Pada Juni 2023, kekayaan bersih Donald Trump kira-kira USD3,1 miliar dolar, menjadikannya politisi terkaya ke-20 dalam daftar.


19. Pangeran Liechtenstein

Kekayaan Bersih: USD3,5 Miliar (Rp52 triliun)

Prince of Liechtenstein memerintah selama lebih dari 20 tahun dan fasih berbahasa Jerman, Prancis, Inggris, dan Italia. Dia memiliki kekuasaan yang hampir sepenuhnya tidak terkendali atas negaranya. Pangeran Liechtenstein adalah salah satu politisi terkaya di dunia.

18. Ross Perot

Kekayaan Bersih: USD3,7 Miliar (Rp55 triliun)

Ross Perot merupakan seorang pengusaha Amerika yang terkenal sebagai Calon Presiden Partai Independen pada tahun 1992 dan 1996. Perot menjadi salah satu pengusaha terbaik di industri dan dia memulai karirnya di IBM pada tahun 1957.

17. Pangeran Azim

Kekayaan Bersih: USD5 Miliar (Rp74 triliun)

Pangeran Azim merupakan orang ketiga yang akan menggantikan tahta Brunei. Pangeran Haji Abdul Azim adalah pangeran kelahiran kedua dan anak tertua dari Yang Mulia Sultan Haji Hassanal Bolkiah.

Azim mendapat hak istimewa untuk belajar di sekolah terbaik termasuk Universitas Oxford Brookes dan Sekolah Leighton Park.

16. Kim Jong Un

20 Politikus Terkaya di Dunia, Mayoritas dari Timur Tengah

Foto/Reuters
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1448 seconds (0.1#10.140)