Roket Pendorong Tidak Berfungsi, Satelit Mata-mata Korut Gagal Mengorbit

Rabu, 31 Mei 2023 - 09:15 WIB
loading...
Roket Pendorong Tidak...
Roket Pendorong Tidak Berfungsi, Satelit Mata-mata Korut Gagal Mengorbit. FOTO/Reuters
A A A
SEOUL - Peluncuran satelit Korea Utara (Korut) hari ini berakhir dengan kegagalan, setelah tahap kedua roket tidak berfungsi. Kegagalan ini menyebabkan roket pendorong dan muatan jatuh ke laut, kata media pemerintah Korea Utara, KCNA.

“Roket peluncuran satelit "Chollima-1" yang baru gagal karena ketidakstabilan pada mesin dan sistem bahan bakar,” sebut laporan KCNA, Rabu (31/5/2023).



Penerbangan itu adalah upaya peluncuran satelit keenam negara bersenjata nuklir itu, dan yang pertama sejak 2016. Peluncuran itu seharusnya menempatkan satelit mata-mata pertama Korut di orbit.

Ini mendorong peringatan darurat dan peringatan evakuasi singkat di beberapa bagian Korea Selatan dan Jepang. Pemberitahuan ditarik tanpa bahaya atau kerusakan yang dilaporkan.

Korut mengaku akan meluncurkan satelit pengintaian militer pertamanya antara 31 Mei dan 11 Juni untuk meningkatkan pemantauan kegiatan militer AS.

Dalam data yang diberikan kepada otoritas internasional, Korut mengatakan, peluncuran itu akan membawa roket ke selatan, dengan tahapan dan puing-puing lainnya diperkirakan akan jatuh di atas Laut Kuning dan ke Samudera Pasifik.



Sirene serangan udara meraung-raung di ibu kota Korsel, Seoul sekitar pukul 06:32 waktu setempat (Selasa 2132 GMT), saat kota itu memperingatkan warganya untuk mempersiapkan kemungkinan evakuasi. Peringatan selanjutnya mengatakan bahwa peringatan kota itu adalah sebuah kesalahan.

Sementara Pemerintah Jepang mengeluarkan peringatan darurat atas sistem penyiaran J-Alert bagi penduduk prefektur selatan Okinawa untuk berlindung di dalam ruangan dini hari tadi. Belakangan dikatakan roket itu tidak akan terbang ke wilayah Jepang dan mencabut peringatan itu.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Korea Utara Bikin Kapal...
Korea Utara Bikin Kapal Perang Terbesar dan Tercanggih, Berikut Penampakannya
Penyelundupan Ilegal...
Penyelundupan Ilegal di Perbatasan Korea Utara dan China Picu Tragedi Kemanusiaan
Adik Kim Jong-un: Tak...
Adik Kim Jong-un: Tak Peduli dengan AS, Status Korut Negara Bersenjata Nuklir Tak Bisa Dibatalkan
Apakah Kim Jong-un Benar...
Apakah Kim Jong-un Benar Masuk Islam? Cek Faktanya
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Beberapa Rudal, Marah dengan Latihan Perang AS-Korsel
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Siapa Pelaku Pembantaian...
Siapa Pelaku Pembantaian Turis Hindu di Kashmir? Ini Penjelasan Lengkapnya
Rekomendasi
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
RS Persada Belum Beri...
RS Persada Belum Beri Akses CCTV untuk Penyelidikan Dugaan Pelecehan Oknum Dokter
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
Berita Terkini
5 Fakta Pangeran Al...
5 Fakta Pangeran Al Waleed, Sleeping Prince yang Sudah Koma 19 Tahun
23 menit yang lalu
Abu Ubaidah Puji Keajaiban...
Abu Ubaidah Puji Keajaiban Militer Saat Pejuang Al-Qassam Sergap Pasukan Israel di Rafah
1 jam yang lalu
Pemerintah Gaza Peringatkan...
Pemerintah Gaza Peringatkan Kematian Massal Segera akibat Blokade Israel
2 jam yang lalu
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
2 jam yang lalu
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
3 jam yang lalu
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
3 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved