Bikin Gebrakan, Mantan Presiden Taiwan akan Kunjungi China

Senin, 20 Maret 2023 - 17:22 WIB
loading...
Bikin Gebrakan, Mantan...
Presiden China Xi Jinping dan Presiden Taiwan saat itu Ma Ying-jeou (kiri) melambaikan tangan ke media selama pertemuan puncak di Singapura, 7 November 2015. Foto/REUTERS
A A A
TAIPEI - Mantan Presiden Taiwan Ma Ying-jeou dilaporkan berencana membuka landasan diplomatik baru lagi dengan melakukan perjalanan yang belum pernah terjadi sebelumnya ke China akhir bulan ini.

Ma pernah membuat sejarah dengan bertemu Presiden China Xi Jinping pada tahun 2015,

“Ma akan melakukan perjalanan ke China dari 27 Maret hingga 7 April untuk mengunjungi kota-kota Nanjing, Wuhan, Changsha, Chongqing, dan Shanghai,” ungkap pernyataan kantor Ma, mengkonfirmasi kepada Reuters pada Minggu (19/3/2023).

Perwakilannya tidak mengungkapkan apakah dia berniat bertemu Presiden Xi atau pejabat pemerintah China lainnya selama perjalanan tersebut.



Kunjungan tersebut akan menandai perjalanan pertama ke daratan China oleh mantan presiden atau pemimpin Taiwan saat ini sejak pendukung Chiang Kai-shek melarikan diri ke pulau itu pada tahun 1949.

Chiang mengadakan pertemuan terakhirnya dengan Mao Zedong, pemimpin revolusi komunis China, pada tahun 1945.

Kemudian, Presiden Ma dan Xi mengadakan pertemuan bersejarah tahun 2015 di Singapura, berusaha meredakan ketegangan dan meningkatkan kerja sama.



Sejak penerus Ma, Tsai Ing-wen, menjabat pada 2016, hubungan antara pulau yang berpemerintahan sendiri itu dan Beijing telah memburuk.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
3 Negara yang Tidak...
3 Negara yang Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
Belasan Finalis Ashoka...
Belasan Finalis Ashoka Young Changemaker Tawarkan Inovasi Sosial dan Lingkungan Hidup
Kabar Duka, Bunda Iffet...
Kabar Duka, Bunda Iffet Meninggal Dunia Usai Dirawat di Rumah Sakit
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
Berita Terkini
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
2 menit yang lalu
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
45 menit yang lalu
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
2 jam yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
3 jam yang lalu
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
4 jam yang lalu
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
5 jam yang lalu
Infografis
Mengapa Taiwan Khawatir...
Mengapa Taiwan Khawatir akan Diinvasi China pada 2027?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved