Menlu China: AS Perlu Injak Rem sebelum Konflik Tak Terelakkan dengan Beijing

Selasa, 07 Maret 2023 - 17:10 WIB
loading...
Menlu China: AS Perlu...
Menteri Luar Negeri China yang baru diangkat Qin Gang. Foto/REUTERS
A A A
BEIJING - China dan Amerika Serikat (AS) masing-masing memiliki cadangan nuklir terbesar ketiga dan kedua di dunia.

Ketegangan meningkat antara kedua negara karena masalah ekonomi, AS menuduh Beijing mendukung Rusia, serta masalah Taiwan.

Menteri Luar Negeri China yang baru diangkat Qin Gang mengatakan dalam jumpa pers Selasa (7/3/2023) bahwa AS dan China menuju ke arah konflik jika Amerika Serikat tidak "menginjak rem" dalam berurusan dengan Beijing.

Pada Selasa, Qin, yang baru-baru ini menjadi duta besar China untuk Amerika Serikat, mengatakan insiden balon itu adalah bukti AS melihat China sebagai musuh utamanya, dan Amerika Serikat bertindak "dengan praduga bersalah" terhadap China.



AS berpendapat balon yang ditembak jatuh oleh Angkatan Udara Amerika Serikat pada awal Februari adalah balon pengintai China meskipun Beijing menyatakan balon itu peralatan ilmiah yang diluncurkan perusahaan swasta yang keluar jalur.

Qin menegaskan kembali, “China sedang mencari hubungan yang sehat dan stabil dengan AS tetapi seruan pemerintahan Biden untuk pagar dalam hubungan mereka adalah sinyal AS bahwa China tidak boleh menanggapi dengan kata-kata atau tindakan ketika diserang. Itu tidak mungkin."

Jika AS tidak menarik posisi agresifnya terhadap China, Qin memperingatkan, “Konflik dan konfrontasi tidak akan terhindarkan.”
"Jika AS tidak menginjak rem tetapi terus mempercepat jalan yang salah, tidak ada pagar pembatas yang dapat mencegah tergelincir dan pasti akan ada konflik dan konfrontasi," tegas Qin.

Qin juga berbicara tentang hubungan China dengan Rusia dan menunjuknya sebagai pola yang dapat diikuti negara lain.

“Hubungan antara Rusia dan China ditandai dengan ketidaksejajaran dengan blok, tidak adanya konfrontasi dan tidak ditujukan kepada pihak ketiga,” papar Qin, tampaknya merujuk pada NATO yang diciptakan untuk melawan Uni Soviet selama Perang Dingin.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
Sentil China, Jenderal...
Sentil China, Jenderal AS Nyatakan Siap Melawan Agresi Asia
ATM Emas Ini Viral,...
ATM Emas Ini Viral, Perhiasan Dilebur dan Menghasilkan Uang dalam 30 Menit
Seorang Istri Sebar...
Seorang Istri Sebar Video Perselingkuhan Suami, tapi Digugat Sang Wanita Simpanan
Intelijen Amerika: Serangan...
Intelijen Amerika: Serangan Militer AS Sudah Tewaskan 500 Milisi Houthi
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Terungkap! Menhan AS...
Terungkap! Menhan AS Hegseth Bagikan Informasi Rahasia Serang Yaman ke Istri dan Kakak
Rekomendasi
Hadis tentang Tulang...
Hadis tentang Tulang Rusuk Wanita Beserta Penjelasannya
Di Tengah Tantangan...
Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
Berita Terkini
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
9 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
10 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
11 jam yang lalu
Kata-kata Wasiat Paus...
Kata-kata Wasiat Paus Fransiskus tentang Gaza dan Genosida oleh Israel
11 jam yang lalu
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
12 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved