Iran Akan Ubah Qaher-313 yang Mirip Jet Siluman F-35 AS Jadi Pesawat Tanpa Pilot

Selasa, 21 Februari 2023 - 08:50 WIB
loading...
Iran Akan Ubah Qaher-313...
Iran akan mengubah jet tempur Qaher-313, yang mirip jet tempur siluman F-35 Amerika Serikat, menjadi pesawat tanpa pilot. Foto/Twitter via EurAsian Times
A A A
TEHERAN - Lebih dari satu dekade yang lalu, Iran meluncurkan Qaher-313 yang diklaim sebagai jet tempur siluman generasi kelima. Wujud pesawat tempur ini mirip dengan jet tempur siluman F-22 Raptor dan F-35 Lightning II Amerika Serikat (AS).

Sekarang, Kementerian Pertahanan Iran mengumumkan bahwa Qaher-313 akan diubah menjadi Unmanned Aerial Vehicle (UAV) tempur tanpa pilot.

Mengutip laporan kantor berita Tasnim, Selasa (21/2/2023), Jenderal Afshin Khajefard, Direktur Pelaksana Organisasi Industri Penerbangan Iran (IAIO)—anak perusahaan Kementerian Pertahanan—, mengatakan di stasiun televisi bahwa proyek jet tempur Qaher-313 telah mencapai kematangan teknologi penuh.

Jenderal Khajefard mengumumkan dalam pidatonya bahwa Kementerian Pertahanan berfokus pada keragaman produk jadi, menekankan bahwa jet tempur Qaher pada akhirnya akan menjadi pesawat tanpa pilot.

Baca Juga: Jet Siluman F-313 yang Dipamerkan Iran Diledek Media Israel

Pengumuman itu muncul setelah penyebaran ekstensif drone kamikaze kelas Shahed Iran di Ukraina, yang telah berhasil menyerang infrastruktur energi dan militer Kiev.

Selain itu, Iran telah meningkatkan industri UAV-nya dalam beberapa tahun terakhir, suatu prestasi yang sangat membanggakan.

Pejabat Iran juga menyatakan bahwa pada tahun Iran berikutnya, yang dimulai pada 21 Maret, negara itu akan memperkenalkan beberapa iterasi Qaher. Dia menyoroti dalam pidatonya bahwa Kementerian Pertahanan telah memodifikasi pesawat siluman.

Pengumuman itu ambisius karena negara itu masih mengoperasikan armada F-14 Tomcat, F-5 Tiger, dan F-4 Phantom Amerika yang berusia setidaknya empat dekade, selain MiG-29 yang dibeli dari Moskow pada 1990-an.

Armada jet tempur Iran telah menua dengan cepat, yang mampu dipertahankannya tanpa bantuan AS.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1779 seconds (0.1#10.140)