Partisipasi Pemilih Orang Arab Diprediksi Meningkat pada Pemilu Israel

Senin, 31 Oktober 2022 - 22:00 WIB
Poster kandidat terlihat menjelang pemilihan umum Israel pada 1 November, di Yerusalem Barat pada 29 Oktober 2022. Foto/Mostafa Alkharouf/Anadolu Agency
TEL AVIV - Tingkat partisipasi pemilih Arab diperkirakan mencapai 50% dalam pemilihan umum Israel. Prediksi itu diungkap dalam laporan baru yang dirilis Institut Demokrasi Israel.

Ini lebih tinggi dari tingkat partisipasi dalam jajak pendapat sebelumnya yang dilakukan dua bulan lalu, yang hanya mencapai 39%.

Haaretz mengatakan tingkat partisipasi dapat membantu partai-partai Arab melewati ambang batas pemilihan dan tetap berada di parlemen Israel, Knesset.





Jajak pendapat internal dalam komunitas Arab menemukan Partai Balad yang dipimpin Sami Abu Shehadeh, akan sedikit kurang dari 3,25% suara yang diperlukan untuk mendapatkan kursi.

“Koalisi Daftar Arab diperkirakan akan mendapatkan antara delapan dan 12 kursi di Knesset,” ungkap Raviv Kroker, analis Israel, mengatakan kepada Channel 13.

Jika partai-partai Arab mendapatkan kursi, mereka akan berada dalam posisi untuk mengayunkan pemilihan melawan blok sayap kanan pemimpin oposisi Benjamin Netanyahu.
(sya)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More