Rusia Serang Pangkalan Udara Ukraina, Hancurkan Gudang Amunisi

Minggu, 10 April 2022 - 09:24 WIB
Rusia serang pangkalan udara Ukraina, hancurkan gudang amunisi. Foto/Ilustrasi
MOSKOW - Pasukan Rusia telah menghancurkan gudang amunisi di Pangkalan Udara Myrhorod di timur tengah Ukraina . Demikian laporan kantor berita Interfax mengutip Kementerian Pertahanan Rusia.

"Sebuah pesawat tempur MiG-29 angkatan udara Ukraina dan sebuah helikopter Mi-8 juga hancur dalam serangan di pangkalan di wilayah Poltava," kata juru bicara kementerian Igor Konashenkov seperti dikutip dari Reuters, Minggu (10/4/2022).

Dia menambahkan bahwa gudang amunisi besar juga dihancurkan di dekat kota Novomoskovsk di wilayah timur tengah Dnipro.



Konashenkov mengatakan bahwa Rusia telah mencapai 85 sasaran militer di Ukraina, termasuk dua pos komando, tiga peluncur roket, empat senjata artileri self-propelled, sebuah depot amunisi dan dua depot logistik, antara lain.

"Sejak 24 Februari, pasukan Rusia telah menghancurkan 650 pesawat, termasuk jet dan helikopter, dan lebih dari 2.000 tank dan kendaraan lapis baja di Ukraina," kata Konashenkov seperti dikutip oleh Interfax.

Reuters tidak dapat segera memverifikasi angka yang diberikan.



Gubernur wilayah Poltava, Dmytro Lunin, mengatakan di media sosial bahwa dua orang terluka dan "kerusakan signifikan" disebabkan karena serangan Rusia di Myrhorod. Namun Dia tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Pada 2 April, Lunin mengatakan serangan udara Rusia telah merusak landasan pacu lapangan terbang dan depot bahan bakar di dekat pangkalan udara.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More