Coba Kabur ke Luar Negeri, Warga Rusia Diinterogasi dan Dicap Pengkhianat Negara

Kamis, 03 Maret 2022 - 10:58 WIB
Beberapa warga Rusia mencoba melarikan diri ke luar negeri setelah militer Moskow menginvasi Ukraina. Namun, mereka justru diinterogasi di bandara dan dicap sebagai pengkhianat negara. Foto/Igor Ivanko/Moskva News Agency
MOSKOW - Sejumlah warga Rusia mencoba melarikan diri dari negaranya setelah militer Moskow menginvasi Ukraina .

Alih-alih berhasil, mereka justru dinterogasi berjam-jam oleh agen FSB di bandara. Mereka juga dicap sebagai pengkhianat negara.

Upaya kabur beberapa warga Rusia itu diungkap situs berita MediaZona pada Rabu dan dikutip The Moscow Times, Kamis (3/3/2022).



Beberapa pria mengatakan kepada media tersebut bahwa mereka ditandai saat pemeriksaan paspor.



Beberapa dari mereka dikawal ke area penahanan terdekat dan ditanya tentang sikap mereka terhadap invasi Rusia ke Ukraina.

Setidaknya dua dari mereka mengatakan ponsel dan laptop mereka diperiksa untuk beberapa konten termasuk oposisi dan saluran media sosial Ukraina.

“Ketika saya dibebaskan [setelah 7 jam pemeriksaan], mereka mengatakan saya kemungkinan besar tidak akan diizinkan keluar dari negara ini,” kata Vyacheslav Ustenko, salah satu pria yang hendak melarikan diri.

Ustenko (21) mengatakan dia dihina dan dipermalukan oleh seorang agen Federal Security Service (FSB).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More