Negosiator Perdamaian Afghanistan Selamat dari Upaya Pembunuhan

Minggu, 16 Agustus 2020 - 16:11 WIB
Anggota tim negosiator perdamaian Afghanistan, Fawzia Koofi, selamat dari upaya pembunuhan. Foto/Al Arabiya
KABUL - Seorang perempuan anggota tim negosiasi perdamaian Afghanistan selamat dari upaya pembunuhan, hanya mengalami luka ringan.

Fawzia Koofi, yang juga mantan anggota parlemen Afghanistan, diserang pada Jumat sore di dekat ibu kota, Kabul. Serangan itu terjadi saat ia kembali dari kunjungan ke provinsi utara Parwan.

"Fawzia Koofi dan saudara perempuannya Maryam Koofi berhenti di sebuah pasar di distrik Qarabagh ketika orang-orang bersenjata menyerang mereka," kata juru bicara Kementerian Dalam Negeri, Tariq Arian, seperti dilansir dari The Guardian, Minggu (16/8/2020).



Arian mengatakan polisi sedang melakukan penyelidikan. "Tidak keterangan lebih lanjut terkait serangan tersebut," katanya.

Kepala delegasi perdamaian Afghanistan , Mohammed Masoom Stanekzai, mengatakan bahwa Koofi selamat dari serangan itu dan dalam keadaan sehat.

Koofi adalah bagian dari tim beranggotakan 21 orang yang bertugas mewakili pemerintah Afghanistan dalam pembicaraan damai mendatang dengan Taliban , menyusul kesepakatan Amerika Serikat (AS) dengan militan yang terjadi pada Februari lalu.

Koofi yang juga seorang aktivis hak-hak perempuan menjadi kritikus vokal terhadap Taliban. Sebuah pesan di halaman Facebook-nya mengatakan dia menderita luka di lengan kanannya.

"Syukurlah bukan cedera yang mengancam jiwa," katanya.

Baik Taliban dan kelompok afiliasi Negara Islam diketahui terus melakukan serangan terhadap tokoh-tokoh pemerintahan Afghanistan. Namun juru bicara Taliban, Zabihullah Maujhid, membantah kelompok itu terlibat dalam upaya pembunuhan Koofi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More