3 Calon Presiden AS Terkuat di Pemilu 2024, Siapa Saja?

Jum'at, 08 Maret 2024 - 16:30 WIB
Sebagai kandidat tertua, ia dianggap punya kecenderungan melakukan kesalahan dan kegagalan yang tidak menguntungkan. Dia bahkan disebut pikun dalam beberapa kesempatan.

Selain itu, masalah Israel-Palestina juga akan menjadi celah bagi para pengkritik Biden. Sebagaimana diketahui, sikap dan kebijakan Biden saat ini lebih mendukung Israel daripada penderitaan rakyat Palestina.

2. Donald Trump



Trump akan menjadi saingan kuat Biden pada Pemilu 2024. Sempat menghadapi tuntutan pidana federal, ia tetap bertekad mencalonkan diri kembali sebagai presiden Amerika Serikat.



Mengutip The Hill, Trump mengumumkan pencalonannya sekitar seminggu pascapemilu paruh waktu 2022. Hal ini menjadikannya kandidat pertama yang muncul.

Terlepas dari berbagai masalah yang menjeratnya belakangan ini, Trump tetap bersikukuh akan merebut kembali posisinya di Gedung Putih pada 2024 ini.

Sebagai kandidat terdepan dari Partai Republik, ia masih memiliki banyak dukungan dan pengaruh yang signifikan.

3. Robert F Kennedy Jr



Robert F Kennedy Jr adalah keponakan dari mantan Presiden John F Kennedy dan putra eks Jaksa Agung Robert Kennedy.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More