Mungkinkan Perang Irak dan Iran Akan Kembali Terjadi?

Rabu, 17 Januari 2024 - 18:18 WIB
Serangan Iran ke wilayah Irak memicu ketegangan kedua negara. Foto/Reuters
TEHERAN - Serangan rudal Iran terhadap sasaran di Irak utara memicu perselisihan yang tidak biasa antara dua negara tetangga. Baghdad memanggil duta besarnya sebagai protes dan Teheran bersikeras bahwa serangan itu dimaksudkan untuk mencegah ancaman dari mata-mata Israel.

Garda Revolusi Iran menyerang apa yang mereka sebut sebagai pusat spionase Israel di wilayah semi-otonom Kurdistan Irak. Sementara pasukan elite Iran mengatakan mereka juga melakukan serangan di Suriah untuk melawan ISIS.

Serangan tersebut tampaknya akan memperdalam kekhawatiran mengenai memburuknya ketidakstabilan di Timur Tengah sejak perang antara Israel dan Hamas dimulai pada 7 Oktober, dimana sekutu Iran juga ikut terlibat dalam konflik tersebut dari Lebanon, Suriah, Irak dan Yaman.

Ada juga kekhawatiran bahwa Irak akan kembali menjadi arena konflik regional setelah serangkaian serangan AS terhadap kelompok militan terkait Iran yang juga merupakan bagian dari pasukan keamanan formal Irak. Serangan-serangan tersebut terjadi sebagai respons terhadap puluhan serangan terhadap pasukan AS di wilayah tersebut yang dilakukan sejak 7 Oktober.

Garda Revolusi Iran mengatakan serangan Senin malam itu, serangan militer langsung pertama Iran di wilayah yang terkait dengan perang Gaza, merupakan respons terhadap “kekejaman” Israel terhadap beberapa komandannya dan pasukan sekutu Iran di Timur Tengah sejak konflik dimulai.



Mungkinkan Perang Irak dan Iran Akan Kembali Terjadi?

1. Irak Sebut Iran Sudah Melakukan Agresi Militer



Foto/Reuters

Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani mengatakan serangan itu merupakan "agresi yang jelas" terhadap Irak dan perkembangan berbahaya yang merusak hubungan kuat antara Teheran dan Baghdad, media pemerintah melaporkan.

Dia mengatakan Irak mempunyai hak untuk mengambil semua tindakan hukum dan diplomatik yang diberikan kepadanya berdasarkan kedaulatannya. Sebagai protes, Irak menarik utusannya dari Teheran dan memanggil kuasa usaha Iran di Bagdad.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More