Pesaing Biden: Jet Tempur F-16 Tak Akan Cegah Militer Ukraina Runtuh

Selasa, 22 Agustus 2023 - 00:51 WIB
Robert F. Kennedy Junior, pesaing Presiden AS Joe Biden dalam bursa capres Partai Demokrat, mengkritik persetujuan Washington kepada Denmark dan Belanda mengirim jet tempur F-16 ke Ukraina. Foto/REUTERS
WASHINGTON - Pengiriman jet tempur F-16 buatan Amerika Serikat (AS) ke Ukraina tidak akan mencegah keruntuhan militer negara itu dan hanya akan menguntungkan kompleks industri militer.

Pendapat itu disampaikan bakal calon presiden (capres) Amerika Serikat dari Partai Demokrat; Robert F. Kennedy Junior. Dia menjadi pesaing Presiden Joe Biden dalam bursa capres Partai Demokrat untuk pemilu 2024.

"Konflik Ukraina harus diselesaikan melalui negosiasi," kata RFK Jr dalam sebuah utas di platform media sosial X—sebelumnya dikenal sebagai Twitter.

"Memasok F-16 ke Kyiv adalah keputusan besar untuk industri pertahanan, tetapi bencana bagi Ukraina dan kemanusiaan."



“F-16 tidak akan menghentikan keruntuhan militer Ukraina—yang menurut beberapa ahli sudah dekat. Pesawat-pesawat ini membutuhkan banyak pelatihan dan perawatan. Ini bukan filmnya,” tegas Kennedy, seperti dilansir dari Russia Today, Selasa (22/8/2023).



Bakal capres ini lama menentang bantuan Barat yang abadi ke Ukraina, yang dipelopori oleh Washington, dengan alasan bahwa AS harus mengakui "kegagalan" di negara itu dan fokus pada masalah dalam negeri sebagai gantinya.

Kritik Kennedy terhadap pengiriman jet tempur F-16 datang setelah Washington memungkinkan sekutu Eropanya untuk mengekspor kembali pesawat yang lebih tua ke Ukraina, dan beberapa jam sebelum langkah itu diumumkan secara resmi oleh Denmark dan Belanda.

Pengiriman F-16 yang akan datang diumumkan oleh PM Belanda Mark Rutte pada hari Minggu saat Dia menjamu Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di sebuah pangkalan udara militer di Eindhoven.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More