Profil Hun Manet, Putra Hun Sen yang Bakal Gantikan Posisinya sebagai PM Kamboja

Jum'at, 28 Juli 2023 - 14:23 WIB
Hun Manet, putra Hun Sen yang bakal gantikan posisinya sebagai Perdana Menteri Kamboja. Foto/REUTERS
JAKARTA - Hun Manet baru-baru ini dilaporkan akanmenjabat sebagai Perdana Menteri (PM) baru Kamboja menggantikan posisi ayahnya, Hun Sen, yang telah berkuasa sangat lama.

Setelah hampir empat dekade menjabat sebagai pemimpin terkuat Kamboja, PM Hun Sen mengumumkan akan mundur dalam beberapa minggu ini untuk memberi jalan bagi penerus dan putranya.

Pengumuman Hun Sen ini disampaikan dalam konferensi pers di Phnom Penh. Meski begitu, dia telah menjabatsekitar38 tahun—menjadikannyasebagai pemimpin terlama di Asia.

Sebelum digadang-gadang menjadi PM baru, putra sulung Hun Sen telah menjalani persiapan selama beberapa dekade terakhir. Persiapan ini penting untuk membentuk tingkat kepercayaan rakyat.





Profil Hun Manet, Calon PM Kamboja



Hun Manet adalah anak tertua dari lima bersaudara yang lahir pada 20 Oktober 1977. Pria yang besar di Phnom Penh ini kemudian bergabung dengan militer Kamboja ketika masih muda pada tahun 1995.

Menurut laporan Reuters, Hun Manet merupakan tentara didikan Barat, di manadia lulus dari akademi militer Amerika Serikat (AS) di West Point pada tahun 1999.

Tidak hanya itu, Hun Manet juga telah meraih gelar master dari New York University pada 2002, mengambil bidang ekonomi. Pada tahun 2008, diaberhasil meraih gelar PhD di bidang ekonomi dari University of Bristol.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More