Mengenal Pasukan Khusus Akhmat, Pengganti Tentara Bayaran Wagner untuk Perang di Ukraina

Selasa, 13 Juni 2023 - 09:55 WIB
Pasukan Khusus Akhmat dari Chechnya, Rusia, gantikan tentara bayaran Wagner Group dalam perang di Ukraina. Foto/REUTERS
MOSKOW - Pasukan Khusus Akhmat asal Chechnya resmi menggantikan peran tentara bayaran Wagner Group untuk perang atas nama Rusia melawan pasukan Ukraina.

Dalam sebuah pengumuman hari Senin (12/6/2023) disebutkan bahwa Pasukan Khusus Akhmat telah meneken kontrak dengan Kementerian Pertahanan Rusia.Sehari sebelumnya, bos Wagner Group Yevgeny Prigozhin menolak untuk menandatangani kontrak semacam itu.

Kesepakatan itu adalah bagian dari undang-undang baru Rusia yang bertujuan mengendalikan tentara swasta atau tentara bayaran yang berperang atas nama Moskow di Ukraina.



Pemerintah Rusia telah mewajibkan semua unit sukarelawan untuk menandatangani kontrak paling lambat 1 Juli, membawa mereka di bawah kendali Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu.



Kremlin mengatakan unit sukarelawan akan menerima manfaat yang sama seperti pasukan reguler jika mereka menyetujui aturan kontrak pertahanan.

“Saya pikir ini adalah hal yang sangat bagus,” kata komandan Pasukan Khusus Akhmat Apty Alaudinov setelah menerima tawaran tersebut.

Apa Itu Pasukan Khusus Akhmat?



Pasukan Khusus Akhmat dikenal sebagai Kadyrovites. Nama pasukan ini diambil dari Akhmad Kadyrov, mantan kepala Chechnya. Pemimpin Chehchnya saat ini adalah putra Akhmad Kadyrov, Ramzan Kadyrov—yang dikenal sebagai sekutu dekat Presiden Rusia Vladimir Putin.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More