Gempur Yaman, Jet F-16 Maroko Lenyap Misterius

Senin, 11 Mei 2015 - 12:11 WIB
Gempur Yaman, Jet F-16...
Gempur Yaman, Jet F-16 Maroko Lenyap Misterius
A A A
RABAT - Sebuah pesawat jet tempur F-16 milik militer Maroko yang ikut menyerang Yaman guna memerangi pemberontak Houthi lenyap misterius. Insiden itu terjadi pada hari Minggu sore waktu Yaman.

Maroko sebelumnya mengumumkan dukungannya terhadap Arab Saudi dan koalisi Teluk untuk menggempur Yaman guna memerangi milisi Houthi. Maroko telah menempatkan beberapa pesawat jet tempur F-16 di Uni Emirat Arab (UEA).

“Salah satu (pesawat jet tempur) F-16 dari Angkatan Bersenjata Kerajaan (FAR) bergabung dengan koalisi yang dipimpin oleh Arab Saudi untuk mengembalikan legitimasi di Yaman, telah hilang pada hari Minggu pukul 18.00 sore waktu setempat,” bunyi pernyataan FAR yang diansir kantor berita MAP, Senin (11/5/2015).

Pilot jet tempur Maroko yang lain mengaku tidak bisa melihat apakah pilot keluar dari pesawat tempur atau tidak sebelum pesawat jet itu menghilang. Hilangnya pesawat tempur Maroko itu diselidiki.

Maroko mengikuti jejak Mesir untuk bergabung dengan Koalisi Teluk dalam memerangi Houthi di Yaman. Empat negara Teluk, yakni Arab Saudi, Qatar, Kuwait dan UEA berjanji memberikan bantuan US$5 miliar ke Maroko untuk periode 2012-2017.

Ini adalah misi pertama dari pesawat tempur Maroko sejak negara itu membeli 24 jet tempur dari AS pada 2011. Hingg kini pesawat jet tempur yang hilang saat menyerang Yaman belum diketahui.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6502 seconds (0.1#10.140)